Bacaan Doa Gerhana, Malam Ini Gerhana Bulan Total Akan Terlihat di Langit Indonesia

- 26 Mei 2021, 14:49 WIB
Gerhana bulan total akan nampak di langit Indonesia malam hari ini Rabu, 26 Mei 2021. Berikut bacaan doa gerhana.
Gerhana bulan total akan nampak di langit Indonesia malam hari ini Rabu, 26 Mei 2021. Berikut bacaan doa gerhana. /PIXABAY/caiostefamasca/

PR BOGOR - Gerhana bulan total akan terjadi malam hari ini Rabu, 26 Mei 2021. Masyarakat Indonesia bisa menyaksikan gerhana bulan total ini dengan mata telanjang.

Gerhana bulan total merupakan fenomena langit yang cukup jarang terjadi. Fenomena di mana matahari, bumi, dan bulan berada dalam satu garis yang sama ini menunjukkan kekuasaan Allah SWT.

Umat Muslim sendiri dianjurkan untuk melakukan rangkaian ibadah sunah saat gerhana bulan total tiba, mulai dari berzikir hingga salat sunah gerhana.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Besok, Kamis 27 Mei 2021: Mulai dari Asmara, Karier hingga Kesehatan

Umat Muslim juga dianjurkan untuk membaca doa gerhana bulan total sebagai bentuk ibadah sunah yang dilakukan pada Allah SWT.

Berikut bacaan doa zikir gerhana bulan total:

Subhanallah, walhamdulillah, wa laa ilaaha illallahu Allahu akbar.

Baca Juga: Viral Video Bapak-bapak Ancam Kurir COD dengan Samurai, Pelaku Kini Diamankan Polisi

Hal ini sesuai dengan firman Allah SWT dalam surat Al-Hasyr ayat 24, yang artinya:

"Dialah Allah Yang Menciptakan, Yang Mengadakan, Yang Membentuk Rupa, Dia memiliki nama-nama yang indah. Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada-Nya. Dan Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana," (QS. Al-Hasyr: 24).

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x