MPL ID S11: Comeback Rebellion Zion Gagalkan Debut Super KENN

- 3 Maret 2023, 21:03 WIB
Super KENN debut di MPL ID S11 Week ke-3, Jumat (3/3/2023). Namun, debut KENN tercoreng gegara Bigetron Alpha kalah dari Rebellion Zion 2-1.
Super KENN debut di MPL ID S11 Week ke-3, Jumat (3/3/2023). Namun, debut KENN tercoreng gegara Bigetron Alpha kalah dari Rebellion Zion 2-1. /Tangkapan layar/Instagram @btr_kenn

PEMBRITABOGOR.COM, Pikiran Rakyat - Super KENN tampil gemilang dalam laga debutnya bersama Bigetron Alpha meski kena comeback oleh Rebellion Zion di MPL ID S11 Week 3 hari pertama, Jumat 3 Maret 2023.

Super KENN bermain dengan rekannya yang juga baru dipromosikan dari tim MDL Bigetron Beta, Saken. Kombinasi keduanya buat Sang Robot dominan saat hadapi RBL di game pertama.

Fanny milik Super KENN tampil mengesankan di game pertama. Di early game, ia buat jungler RBL Vincent sulit mendapatkan gold berlimpah saat tempur di area objektif penting seperti lord dan turtle.

Baca Juga: BTR vs EVOS MPL ID S10, Dua Sosok Ini Menginspirasi Markyyyyy Ingin Jadi Pemain Jempolan

Alhasil, Vincent dan kawan-kawan hanya bisa bertahan sambil menunggu Bigetron Alpha lengah. Namun, serangan Bigetron Alpha tak pernah mengendur meski unggul jumlah gold.

Sampai mid game, Fanny milik Super KENN begitu galak dengan cetak 8 kills berturut-turut. Catatan tersebut tidak lepas dari peran Morenooo dan Kyy yang inisiasi team fight demi muluskan jalan Kenn kill lawan.

Penampilan ganas Super KENN buat ia jadi MVP di game 1 versus Rebellion Zion. Hal ini seperti momen 'balas dendam' darinya karena Fanny tidak pernah dilepas saat bermain di MDL ID S7.

Baca Juga: MDL ID S7: Mantap! Bigetron Beta Masih Belum Terkalahkan di 9 Laga Beruntun

Sebagai informasi, Super KENN di MDL ID S7 terbanyak memakai Fredrinn (5 kali) dan Ling (4 kali). Gaya main dirinya yang agresif sebagai jungler jadi alasan lawan lakukan respect ban ke Fanny.

Total 11 kills diraih oleh pria bernama lengkap Kenneth Marcello ini. Debut gemilangnya di kasta tertinggi MLBB Indonesia ini sempat diprediksi oleh sang legenda RRQ, Xinn pada live streaming pada November 2021 lalu.

Xinn menyebut Super KENN sebagai 'preman rank' karena begitu licin saat gunakan Fanny. "Preman rank yang namanya Kenn itu kayaknya 2 tahun lagi akan debut di MPL. Mainnya on fire banget dia pas pakai Fanny," jelasnya saat live streaming.

Namun, debut gemilang Super KENN ketika pakai Fanny tidak dibarengi oleh kemenangan Bigetron Alpha. BTR kena comeback oleh Rebellion Zion 2-1 dalam laga MPL ID S11 hari ini di Sanctuary Auditorium Menara Kuningan.

Baca Juga: MPL ID S11: Debut RBL Karss Menuai Pujian, Bukan EXP Laner Kaleng-kaleng

Debut Super KENN tuai respon Rebellion Zion

Aksi Super KENN lawan Rebellion Zion di MPL ID S11 Week ke-3, Jumat (3/3/2023).
Aksi Super KENN lawan Rebellion Zion di MPL ID S11 Week ke-3, Jumat (3/3/2023). YouTube Mobile Legends

Usai laga, analis Rebellion Zion Vivy berkata ada celah pada debut Super KENN di MPL ID S11. Ia menduga miskomunikasi antara Super KENN dan roster lainnya jadi alasan utama BTR kalah tipis lawan Banteng Biru.

"Ada miskomunikasi antara Super KENN dengan timnya. Kita manfaatkan celah tersebut jadi keuntungan bagi tim kami. Terutama mulai masuk game kedua kita terus intai damage dealer Bigetron Alpha," ujar pria bernama lengkap Vikrie ini.

Melihat debut Super KENN, Vivy berkata tidak mudah debut sebagai roster usia belia di MPL ID S11. Ia berkata adaptasi perlu dilakukan oleh roster yang baru dipromosikan ke turnamen bergengsi MLBB Indonesia itu.

Baca Juga: Kata Coach Aura Fire soal Tudingan 'Tidak Respect ke Rebellion Zion' saat Memilih Hero Natan Jungler

"Tidak mudah memang untuk transisi dari gameplay MDL ke MPL. Gaya mainnya juga beda di dua kompetisi tersebut. Lebih ke individu player sendiri yang mau berusaha keras adaptasi," ungkapnya.

Sementara itu, roamer RBL Widjanarko mengataknjam terbang roster debutan harus ditambah demi tampil maksimal di MPL Indonesia. "Perlu banyak chemistry dengan roster lainnya menurut gue. Jam terbang mainnya di kompetitif lebih diperbanyak lagi, entah lewat scrim atau saat di stage," pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan tentang Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru.***

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x