Prambanan Jazz Festival 2020, Tompi Kenang Mendiang Glenn Fredly: Menyenangkan Tapi Ada yang Kurang

- 1 November 2020, 08:01 WIB
Prambanan Jazz 2020, Tompi Kenang Glenn Fredly.*/Instagram/Tompi.
Prambanan Jazz 2020, Tompi Kenang Glenn Fredly.*/Instagram/Tompi. /


PR BOGOR - Tompi mengenang sahabatnya mendiang Glenn Fredly, saat menutup penampilannya dalam acara Prambanan Jazz 2020, Yogyakarta, Sabtu, 31 Oktober 2020.

Pada awalnya Tompi bimbang saat memilih lagu milik Glenn Fredly mana yang akan dia nyanyikan.

Hal tersebut merupakan bentuk penghargaan bagi rekannya di Trio Lestari, Tompi akhirnya menyanyikan lagu bernuansa Ambon yang lekat dengan sosok Glenn Fredly.

Baca Juga: Susul Kabar Negatif Covid-19 Cristiano Ronaldo, Kasus Baru Terkonfirmasi di Sejumlah Klub Serie A

"Untuk Glenn," ucap Tompi setelah menyanyikan lagu "Rame-rame", sebagaimana melansir Antara, Minggu, 1 Oktober 2020.

Malam tadi, Tompi meramaikan malam di Prambanan Jazz 2020 dengan menyanyikan lagu "Selalu Denganmu", lagu Sulawesi Utara "Si Patokaan", "Nurlela", "Romansa" dan "Menghujam Jantungku".

Tompi dan Tulus menjadi dua bintang tamu terakhir yang menutup hari pertama Prambanan Jazz 2020, Sabtu, 31 Oktober 2020.

Baca Juga: Tanggapi Keras Isu di Prancis yang Dinilai Melukai Umat Islam, Wapres Ma'ruf Amin: Indonesia Kecewa

Pertunjukan dengan konsep hibrida ini menampilkan para musisi langsung di panggung berlatar belakang kompleks Candi Prambanan, Yogyakarta, sementara penonton menyaksikan secara virtual dari tempat mereka masing-masing.

Pertunjukan virtual adalah alternatif yang muncul di tengah pandemi COVID-19 di mana pembatasan jarak betul-betul diperhatikan untuk menekan risiko penyebaran virus corona.

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x