Sukses Gelar Konser Online, BTS Baru Saja Torehkan Penghargaan dari UNICEF, ARMY Harus Bangga

- 22 Juni 2020, 13:05 WIB
GRUP K-POP BTS.*/@bighit_ent
GRUP K-POP BTS.*/@bighit_ent /

Grup dan agensinya bekerja sama dengan UNICEF Korea pada November 2017 untuk memulai kampanye "Cintai Diri Sendiri", untuk mendukung gerakan #ENDviolece untuk mengakhiri kekerasan terhadap anak.

Kelompok ini telah berkomitmen untuk mengirimkan pesan-pesan yang inspirasional, mendorong, dan menyoroti kekerasan terhadap anak-anak di seluruh dunia.

Sekretaris Jenderal UNICEF Korea Lee Ki-chul mengatakan kampanye BTS yang bertemakan 'Cintai Diri Sendiri' berhasil membawa perubahan di dunia.

Baca Juga: PSBB Dilonggarkan Bantuan Ikut Longgar, Bulan Ini Terakhir Warga Terdampak Covid-19 Terima BLT

Dia menambahkan bahwa penghargaan tersebut adalah hasil dari dampak positif BTS terhadap anak-anak dan remaja.

"Pesan BTS 'mencintai diri sendiri untuk mencintai orang lain' telah membawa perubahan positif secara global," kata Lee Ki-chul.

Diketahui, BTS baru saja merayakan ulang tahun ke-7 usai debut pertamanya di industri musik pop di Korea Selatan.

Baca Juga: Berisaplah Hari Ini Pengumuman PPDB SMA, SMK, SLB Jawa Barat Tahap I, Simak Cara dan Jadwalnya

Perayaan ulang tahun BTS juga digelar besar-besaran meski penggemarnya, ARMY tengah berjuang melawan pandemi virus corona.

Oleh karena ARMY tengah berjuang dengan pandemi virus corona, agensi BTS, Big HIt Entertaiment mengganti konser tatap muka yang biasa dilakukan BTS menjadi virtual.

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: The Korea Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x