Kabar Duka, Aktor Senior 'Sex and the City' Willie Garson Meninggal Dunia

- 22 September 2021, 17:00 WIB
Willie Garson meninggal dunia
Willie Garson meninggal dunia /IMDb

PR BOGOR – Kabar duka menyelimuti dunia hiburan di Amerika Serikat.

Aktor senior Willie Garson dilaporkan meninggal dunia. Kabar meninggalnya aktor yang bermain di serial “Sex and the City” ini ini disampaikan putranya pada Selasa, 23 September 2021.

Willie Garson dikenal sebagai Stanfod Blatch, teman Carrie Bradshaw di seria “Sex and the City”. Pria berusia 57 tahun ini meninggal akibat kanker yang diidapnya.

“Aku sangat mencintaimu oppa. Rest In Peace dan saya sangat senang Anda dapat berbagi semua petualangan Anda dengan saya dan dapat mencapai banyak hal,” tulis putra Garson, Nathen Garson di akun Instagram miliknya seperti dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari ABC News, Selasa.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus, Rabu 23 September 2021: Akan Hadir Perempuan Cantik

"Kamu selalu menjadi orang yang paling tangguh, paling lucu, dan paling cerdas yang pernah saya kenal," tambah Nathen.

Garson memerankan Blatch, seorang agen berbakat sekaligus sahabat setia Carrie Sarah Jessica Parker selama enam musim.

Dia mengulangi peran dalam film "Sex and the City" dan "Sex and the City 2," dan telah menjalani syuting “And Just Like That” untuk HBO Max.

Cynthia Nixon, yang memerankan Miranda Hobbes dalam serial tersebut, mengungkapkan kesedihannya dalam sebuah tweet.

Baca Juga: Komisi V DPRD Jabar: PTM di SMAN 1 Baleendah Terlaksana Berkat Kerja Sama Berbagai Pihak

“Kami semua mencintainya dan senang bekerja dengannya. Dia sangat lucu di layar dan dalam kehidupan nyata," tulisnya.

Lahir dengan nama William Garson Paszamant di Highland Park, New Jersey, Garson mulai belajar akting pada usia 13 tahun di Actors Institute di New York. Selain aktor, ia juga dikenal sebagai advokat.

Garson telah terlibat dalam ratusan penampilan di TV dan berbagai film.
Selain “Sex and the City,” peran yang paling terkenal adalah saat ia memerankan Mozzie, seorang penipu di acara TV ”White Collar”.

Ia juga terlibat dalam bebreapa film, seperti “NYPD Blue,” “Hawaii Five-0” dan “Supergirl".***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: ABC News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x