Beri Saran Pemerintah Soal Influencer Vaksin, Deddy Corbuzier: Gunakan Orang Seperti Raditya Dika

- 16 Januari 2021, 13:16 WIB
Deddy Corbuzier menilai tindakan mempercayai ramalan adalah hal yang bodoh.
Deddy Corbuzier menilai tindakan mempercayai ramalan adalah hal yang bodoh. /Instagram.com/@mastercorbuzier/

PR BOGOR - Banyak masyarakat atau pun selebritis Indonesia yang mengomentari kasus pelanggaran protokol kesehatan Raffi Ahmad pada Rabu, 13 Januari 2021 lalu. 

Salah satu artis yang mengomentari perilaku Raffi Ahmad atau suami Nagita Slavina adalah Deddy Corbuzier.

Melalui akun Twitter pribadinya, Deddy Corbuzier menuliskan sebuah cuitan berupa saran kepada pemerintah tentang bagaimana cara memilih influencer yang tepat untuk dijadikan contoh kepada masyarakat.

Baca Juga: Simak 15 Kriteria yang Tak Boleh Dapat Vaksin Covid-19, Salah Satunya Ibu Hamil atau Menyusui

"Kepada pemerintah tercinta, ada dua jenis influencer. Mereka yang berdasarkan ketenaran dan nilai. Saya pikir Anda perlu menyeimbangkan keduanya dalam promosi vaksin," tulis Deddy di Twitter pribadinya @corbuzier.

Selain itu Deddy juga menyarankan kepada pemerintah untuk menilai Raditya Dika, untuk dijadikan pertimbangannya.

"Saya tidak menentang pilihan influencer Anda. tetapi juga menggunakan orang-orang seperti Raditya Dika untuk nilai," tulisnya.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Semifinal Thailand Open 2021, Dimulai Pukul 11.00 WIB

Dapat diketahui, kasus Raffi bermula pada Rabu, 13 Januari 2021 sekiatar pukul 09.00 WIB,  Raffi bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan vaksinasi di Istana Merdeka, Jakarta.

Raffi diundang melakukan vaksinasi sebagai bentuk simbolis perwakilan dari kaum milenial.

Tetapi ternyata setelah melakukan vaksinasi, malamnya Raffi bersama teman-temannya mengikuti sebuah acara tanpa menggunakan masker, bahkan dirinya juga melakukan foto bersama tanpa ada jarak sama sekali.

Baca Juga: 23 Warga Norwegia Meninggal Dunia Usai Vaksinasi Covid-19, Otoritas Setempat Ambil Langkah Ini

Adanya kejadian tersebut  membuat warganet sangat kesal atas perilaku dari suami Nagita tersebut.***

Editor: Yuni

Sumber: Twitter @corbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x