Makna Perayaan Jumat Agung bagi Umat Kristiani Jelang Hari Paskah

- 2 April 2021, 09:15 WIB
Jumat Agung merupakan hari besar untuk mengenang pengorbanan Yesus yang disalib hingga meninggal, diperingati menjelang perayaan Paskah yang jatuh pada Minggu, 4 April mendatang.
Jumat Agung merupakan hari besar untuk mengenang pengorbanan Yesus yang disalib hingga meninggal, diperingati menjelang perayaan Paskah yang jatuh pada Minggu, 4 April mendatang. /PIXABAY/congerdesign

PR BOGOR - Umat Kristiani kini merayakan Pekan Suci yang meliputi Minggu Palem, Kamis Putih, Jumat Agung, Sabtu Suci, dan Minggu Paskah.

Bertepatan dengan hari ini, Jumat 2 April 2021, umat Kristiani tengah merayakan Jumat Agung.

Jumat Agung dikhususkan bagi umat Kristiani untuk mengingat dan berduka atas kematian Isa Al Masih.

Di samping itu, Paskah juga merupakan salah satu perayaan penting bagi umat kristiani di seluruh penjuru dunia.

Baca Juga: Contoh Khutbah Jumat: Tema '5 Persiapan Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1442 H'

Baca Juga: Momentum Hari Paskah, Ini Pesan Menag Yaqut Cholil Qoumas untuk Umat Nasrani

Bagi umat Kristiani, Paskah indentik dengan tuhannya dan dipercaya bahwa Yesus disalibkan hingga meninggal.

Pada hari ketiga, Yesus bangkit di antara orang yang meninggal. Itu sebabnya Paskah dimaknai sebagai perayaan hari kebangkitan.

Jika bicara soal Jumat Agung, berikut ini asal usul Jumat Agung hingga alasan mengapa selalu diperingati di Pekan Suci sebelum Hari Paskah sebagaimana dikutip PRBogor.com dari berbagai sumber.

Dilansir dari laman Christianity, Jumat Agung merupakan hari yang penting dalam sejarah umat Kristiani karena memperingati hari ketika Yesus rela menderita dan wafat disalib.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: history.com Christianity


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x