Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-24 vs Kirgistan di Asian Games 2022, Gratis di RCTI

- 19 September 2023, 14:50 WIB
Bek asal Persija Rizky Ridho akan jadi tumpuan di lini belakang saat Timnas Indonesia U-24 lawan Kirgistan pada pertandingan pembuka Asian Games 2022.
Bek asal Persija Rizky Ridho akan jadi tumpuan di lini belakang saat Timnas Indonesia U-24 lawan Kirgistan pada pertandingan pembuka Asian Games 2022. /Instagram/@timnas.indonesia

Menurut Indra Sjafri, yang menyusul ke Huangzhou adalah Dewangga, Ananda Rehan, M. Irianto, serta George Brown. Akan tetapi untuk Beckham Putra dan Kadek Arel belum bisa berangkat dikarenakan cedera.

Meski tidak diperkuat sejumalh pemain, anak asuh Indra Sjafri, masih punya percaya diri yang tinggi atas lawannya nanti. Pasalnya, pada dua event sebelumnya saat masih menggunakan nama Timnas Indonesia U-23, Garuda Muda menampilkan penampilan yang impresif.

Timnas Indonesia U-23 sebelumnya sukses finis sebagai runner-up Piala AFF U-23 2023 di Thailand. Sementara pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-23, Garuda Muda sukses lolos ke putaran final.

Baca Juga: Korban Pemerkosaan Dipaksa Cabut Laporan oleh Bupati Maluku Tenggara, Begini Tanggapan Polda Maluku

Di sisi lain, Kirgistan sendiri gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-23. Kirgistan gagal lolos usai kalah bersaing di Grup B yang diisi Korea Selatan dan Myanmar.

Selain pertandingan Timnas Indonesia U-24 vs Kirgistan akan disiarkan langsung di RCTI, juga dapat disaksikan melalui siaran streaming di RCTI+ dan Vision+.

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x