Awal Mula Rumor Kylian Mbappe Tinggalkan PSG hingga Tegaskan Perpanjang Kontrak

- 14 Juni 2023, 16:05 WIB
Kylian Mbappe.
Kylian Mbappe. /Instagram/@k.mbappe

PEMBRITA BOGOR - Bursa Transfer Musim Panas ini dikejutkan dengan drama yang terjadi di dalam skuad Paris Saint-Germain baru-baru ini. Pemain Bintang Kylian Mbappe asal Prancis ini dikabarkan enggan memperpanjang kontraknya bersama klub PSG. Kontrak Mbappe sendiri akan berakhir pada Juni 2024 mendatang.

Penyerang asal Prancis tersebut dikabarkan tidak tertarik untuk mengaktifkan opsi perpanjangan kontraknya hingga 2025 mendatang. Dengan Keputusan itu pihak manajemen PSG sangat kecewa dan marah.

Kabar tersebut juga telah diungkapkan oleh jurnalis transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano.

Baca Juga: 3 Klub yang Siap Antre Dapatkan 'Tanda Tangan' Kylian Mbappe, Real Madrid Masih Minat?

"Kylian Mbappe telah memberi tahu PSG tentang keputusannya: dia tidak akan mengaktifkan opsi untuk memperpanjang kontrak saat ini hingga 2025," kata Fabrizio Romano dikutip dari halaman Instagramnya.

Penyerang asal Prancis itu selama berseragam PSG telah mencetak 212 gol dari 260 pertandingan dan 98 assist di semua kompetisi. Serta menorehkan 20.826 menit bermain. Dikutip dari Transfermarket pemain yang berusia 24 tahun ini mempunyai harga nilai pasar yang fantastis yaitu sebesar 180 Juta Euro.

Disisi lain pihak PSG tidak akan membiarkan kehilangan Mbappe secara cuma-cuma ketika kontraknya habis di Juni 2024 mendatang. Pihak manajemen berencana akan menjual sang pemain pada musim panas ini dengan harga yang tinggi.

Baca Juga: Luruskan Berita Bohong Pindah ke Madrid, Kylian Mbappe Tegaskan Bersama PSG Musim Depan

Klub asal Spanyol menjadi kandidat terkuat untuk mendapatkan Kylian Mbbape pada bursa transfer kali ini. Pasalnya Real Madrid sendiri telah kehilangan sang striker Karim Benzema, dan sedang membutuhkan penyerang baru di lini depan.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x