Jelang Turnamen Thailand Open 2021 Besok, Jojo: harus Tampil Berani dan Percaya Diri

- 11 Januari 2021, 21:16 WIB
Atlet tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie akan tampil berani dan percaya diri hadapi laga di Thailand Open 2021./Twitter/@INABadminton/
Atlet tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie akan tampil berani dan percaya diri hadapi laga di Thailand Open 2021./Twitter/@INABadminton/ /



PR BOGOR - Para pemain bulu tangkis Indonesia menyatakan siap tempur dalam pertandingan di turnamen Yonex Thailand Open 2021 yang akan bergulir pada 12-17 Januari 2021.

Para pemain melakukan proses adaptasi yang cukup baik sebelum berlaga.

Tentunya hal ini menjadi modal utama guna meraih kesuksesan di turnamen BWF Kategori Super 1000 ini.

Baca Juga: Thailand Open 2021 Dimulai Besok hingga 17 Januari 2021, 16 Wakil Indonesia Siap Tempur

Manajer Tim Aryono Miranat mengungkapkan, dirinya melihat para pemain sudah tidak sabar mengayun raket. Pemain seperti rindu untuk comeback di pertandingan.

"Saya lihat ada semangat dari para pemain. Semoga hasilnya nanti juga memuaskan," tegas Aryono yang juga asisten pelatih ganda putra ini, sebagaimana dikutip dari laman resmi PBSI, Senin, 11 Januari 2021.

Dikatakannya, para pemain seperti Jonatan Christie dan Ribka Sugiarto menyebut keinginannya tampil dengan performa terbaik.

Baca Juga: Bikin Kagum, 5 Fakta Menarik tentang Kapten Pilot Pesawat Sriwijaya Air SJ-182

Pasalnya, pertandingan ini merupakan perdana setelah sekian lama tidak berkompetisi.

"Karena ini pertandingan resmi lagi setelah sembilan bulan tidak tanding, pastinya yang pertama harus tampil berani dan percaya dirinya juga harus ditingkatkan," ungkap atlet tunggal putra Indonesia yang akrab disapa Jojo itu.

Sementara itu, Ribka justru mengungkapkan persoalan adaptasi yang terjadi di tengah lapangan.

Baca Juga: Evakuasi Sriwijaya Air, Tim Penyelam Temukan Baju Pengantin di Sekitar Dua Mil dari Pulau Kaki

"Insya Allah lancar, cuma mungkin masih adaptasi dengan hembusan anginnya saja," tutur Ribka.

Namun, undian Thailand Open 2021 tidak menguntungkan bagi dua pasangan ganda putra Indonesia, karena harus bertemu di babak awal.

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan akan bersua juniornya Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Baca Juga: Catat! Jadwal Wakil Indonesia di Thailand Open 2021 Besok, Ada Anthony Ginting Main Pagi

Setali tiga uang, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana ditantang kompatriotnya, Daniel Marthin/Leo Rollycarnando.

"Meski melawan rekan sendiri, yang pasti harus langsung fokus. Kita latihan bareng sudah sama-sama tahu kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jadi kalau bisa harus langsung in mainnya," kata Hendra Setiawan.

Sedangkan bagi Yeremia, mengungkapkan kebahagiannya karena dapat tampil di turnamen kategori Super 1000.

Baca Juga: Soal Polemik Faceshield, dr. Tirta: Cari Panggung, Bisa 'Google Aja Ane Cari Duit dari Mana'

"Rasanya ya senang sekali. Apalagi tampil di turnamen level Super 1000. Wah, keren aja, senang sekali karena selama ini belum pernah mencoba main di level ini," ujar Yeremia.

Pertandingan Thailand Open 2021 babak pertama akan dimulai besok mulai pukul 09.00 WIB.

Akan ada sembilan wakil Indonesia yang akan tampil pada hari pertama.

Baca Juga: Sempat Terjadi Longsor Setinggi 50 Meter, BPBD Kabarkan Jalur Puncak Sudah Bisa Dilalui Lagi

Seluruh pertandingan untuk court 1 dapat disaksikan secara live di TVRI Nasional dan TVRI Sport HD.***

Editor: Yuni

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x