Jadwal BRI Liga 1 Pekan ke-3: Persib Bandung Vs Dewa United, Misi Pangeran Biru Raih Kemenangan Perdana

10 Juli 2023, 13:15 WIB
Striker Persib Bandung David Da Silva (kanan) berusaha melewati sejumlah pesepak bola Arema FC dalam pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (7/7/2023). /ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/

PEMBRITA BOGOR - Jelang pertandingan pekan ketiga BRI Liga 1 2023-2024, Persib Bandung  sebagai tim tuan rumah akan menghadapi ujian selanjutnya melawan Dewa United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat, 14 Juli 2023.

Boleh dikatakan, Persib sedang dalam posisi tidak bagus pasca ditahan imbang Madura United di laga perdana dan Arema FC pada Jumat pekan lalu.

Pelatih, Luis Milla harus mengevaluasi segala hal yang kurang dalam pertandingan sebelumnya, apalagi soal pertahanan dan kreativitas saat memasuki babak satu per tiga akhir.

Baca Juga: Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tingkat Kota Bogor, Bima Arya: Diperlukan Tiga Faktor untuk Menanganinya

Kondisi yang dihadapi anak asuh Luis Milla begitu rumit. Bahkan di dua pertandingan lawan Arema dan Madura United, Teja Paku Alam dkk harus tertinggal lebih dulu. Namun kemudian mampu menyamakan kedudukan. 

Di pertandingan lawan Arema, Pangeran Biru sempat berbalik unggul lewat gol Ciro Alves sebelum Gustavo Almeida memaksa laga berakhir imbang.

Pelatih Persib Bandung Luis Milla mengakui kesalahan strategi saat menghadapi Arema FC, Jumat, 7 Juli 2023.

"Selamat kepada tim saya dan juga para pemain atas penampilannya di pertandingan besar ini. Mereka begitu menikmati pertandingan. Tentu, ini masih awal musim dan saya yakin akan terus berkembang," katanya di konferensi pers setelah pertandingan.

Baca Juga: Kondisi Tyronne del Pino Usai Alami Cedera Parah di Laga Debut, Persib Bandung Siap Putus Kontrak?

Soal hasil imbang, Milla mengakui jika dirinya telah melakukan kesalahan dalam pengambilan keputusan pergantian pemain.

"Saya telah melakukan kesalahan dalam hal pergantian pemain. Pergantian ini tidak bagus. Yang saya lakukan sebenarnya untuk membantu tim. Tapi, saya melakukan kesalahan di 20 menit terakhir," ungkapnya.

Dengan begitu, Persib Bandung harus meraih kemenangan jika tak ingin terus-terusan berada di papan tengah klasemen sehingga asa juara BRI Liga 1 2023-2024 tetap terjaga. 

Baca Juga: 7 Fakta Apa Itu Banjir Lahar Dingin Gunung Semeru, Empat Jembatan Putus di Lumajang, Ratusan Warga Mengungsi

Jadwal BRI Liga 1 Pekan Ketiga, Persib Bandung Hadapi Tantangan Berat: Wajib Menang!

Jumat, 14 Juli 2023

Persikabo Bogor vs PSM Makassar

Pukul: 15:00 sore WIB
Stadion Pakansari, Bogor
Live TV: Indosiar

Barito Putera vs PSS Sleman

Pukul: 15:00 sore WIB
Stadion Demang Lehman, Banjarmasin
Live TV: Vidio.com

Baca Juga: Profil Edo Febriansah, Bek Sayap Kiri Persib Bandung Saingan Daisuke Sato

Persib Bandung vs Dewa United

Pukul: 19:00 malam WIB
Stadion Gelora Bandung Lautan Api
LiveTV: Indosiar

Sabtu, 15 Juli 2023

RANS Nusantara FC vs Arema FC

Pukul: 15:00 sore WIB
Stadion Brawijaya
Live TV: Indosiar

Baca Juga: Mobile Legends Bakal Punya Sistem Ranked Baru Buat Hapus Dark System Moonton

Persis Solo vs Borneo FC Samarinda

Pukul: 19:00 malam WIB
Stadion Manahan, Solo
Live TV: Vidio.com

Bali United vs Madura United

Pukul: 19:00 malam WIB
Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali
Live TV: Indosiar

Baca Juga: Kondisi Tyronne del Pino Usai Alami Cedera Parah di Laga Debut, Persib Bandung Siap Putus Kontrak?

Minggu, 16 Juli 2023

PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya

Pukul: 15:00 sore WIB
Stadion Jatidiri, Semarang
Live TV: Indosiar

Persija Jakarta vs Bhayangkara FC

Pukul: 19:00 malam WIB
Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta
Live Tv: Indosiar

Baca Juga: Heboh Dugaan Kecurangan PPDB SMAN 1 Bogor, Begini Respons Dewan Pendidikan

Jadwal BRI Liga 1 2023/2024 pekan ketiga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan Persib Bandung setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

 

Editor: Khairul Anwar

Tags

Terkini

Terpopuler