Nadiem Makarim Minta Sekolah Segera Dibuka: Semuanya Bergantung pada Level PPKM, Bukan Vaksinasi Covid-19

- 24 Agustus 2021, 10:46 WIB
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Nadiem Makarim.
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Nadiem Makarim. /ANTARA

PR BOGOR - Pandemi Covid-19 di Indonesia telah melumpuhkan aktivitas belajar-mengajar di sekolah.

Hal tersebut membuat sekolah tutup dan harus dilakukan secara online selama lebih dari satu tahun.

Tak ingin terus menerus terjadi, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Makarim meminta sekolah segera dibuka.

Baca Juga: Trailer Spiderman No Way Home Resmi Dirilis Marvel Studio, Berikut Bocoran Ceritanya

Ia menegaskan pembelajaran tatap muka tak perlu menunggu hingga vaksinasi seluruh siswa rampung.

Sebab, vaksinasi seluruh siswa sendiri memerlukan waktu hingga 2,5 tahun.

Menurutnya hal tersebut tidak bisa dilakukan karena para siswa akan semakin ketinggalan pembelajaran atau mengalami learning loss.

"Itu enggak bakal bisa kita kejar ketertinggalannya. Kita tidak punya opsi, kita harus sekolah dalam kondisi virus ini. Itu adalah realitanya," kata Nadiem dalam rapat kerja dengan Komisi X DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Senin, 23 Agustus 2021.

Baca Juga: Link Nonton Run! BTS Ep 148 Sub Indo: Para Member Kembali Sebagai Desainer Interior

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x