KORMI Kabupaten Bogor Jadi Elemen Pendukung Program Sport Tourism, Usep: Roadshow Program Kerja ke Zona Wisata

- 26 September 2021, 10:15 WIB
KORMI Kabupaten Bogor  jadi  Elemen Penting Ditengah Program Sport Tourism Pemkab Bogor
KORMI Kabupaten Bogor jadi Elemen Penting Ditengah Program Sport Tourism Pemkab Bogor /PR BOGOR /Asep Syahmid/

PR BOGOR - Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Kabupaten Bogor punya peranan penting sebagai elemen pendukung program Sport Tourism yang jadi tagline Pemkab Bogor saat ini.

Sport Tourism jadi tagline resmi Pemkab Bogor diera Bupati Bogor Ade Yasin yang melibatkan peran aktif Kormi Kabupaten Bogor.

Kormi Kabupaten Bogor punya program nyata dan sangat yang jelas dalam pengembangan pariwisata daerah di Kabupaten Bogor kedepannya.

“Kormi Kabupaten Bogor ini usianya belum genap dari dua tahun. Bahkan pada tahun lalu namanya masih Federasi olahraga rekreasi masyarakat Indonesia (Formi) Kabupaten Bogor,” ujar Ketua Umum Kormi Kabupaten Bogor, Usep Supratman, SH kepada PikiranRakyat-Bogor.com, Minggu, 26 September 2021 disela sela kegiatan sosialisasi Kormi Kabupaten Bogor di Hotel Grand Pesona Cimande, kawasan Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Hyunjin Stray Kids Potong Rambut untuk Pertama Kalinya Setelah Hampir 1,5 Tahun

Sehari sebelumnya atau Sabtu, 25 September 2021 pengurus Kormi Kabupaten Bogor juga melakukan roadshow atau sosialisasi ke Kampung Wisata Cinangneng yang ada di barat Kabupaten Bogor.

Usep menambahkan, keberadaan Kormi ini secara nasional sangat resmi, karena sejajar dengan Koni yang berada dibawah naungan Kemenpora.

Selain puya tugas pelestarian dan pengembangan olahraga tradisional milik Indonesia, Kormi juga sangat relevan dijadikan sebagai ujung tombak dari promosi pariwisata daerah di Kabupaten Bogor.

“Kabupaten Bogor banyak memiliki kawasan atau destinasi wisata alam yang tak kalah bagus dari daerah lain,” ucap Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Bogor ini.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x