Bangduk Beberkan Rahasia RRQ Pecahkan Win Streak ONIC di MPL ID S11 Week ke-5

- 18 Maret 2023, 15:32 WIB
Regi Kurniawan alias Bangduk, pelatih baru RRQ divisi Mobile Legends mampu membawa anak asuhnya pecahkan win streak ONIC Esporrts dalam lanjutan laga MPL ID S11, Jumat (17/3/2023).
Regi Kurniawan alias Bangduk, pelatih baru RRQ divisi Mobile Legends mampu membawa anak asuhnya pecahkan win streak ONIC Esporrts dalam lanjutan laga MPL ID S11, Jumat (17/3/2023). /Kevin Wang/PR Bogor

PEMBRITABOGOR.COM, Pikiran Rakyat - Tim RRQ memberi kejutan luar biasa setelah berhasil pecahkan win streak milik ONIC Esports. Sang Raja menang 2-1 dalam laga lanjutan MPL ID S11, Jumat, 17 Maret 2023.

Bebarengan dengan debut pelatih baru mereka, Regi Kurniawan alias Bangduk, RRQ mengganti line-up mereka di sektor mid lane. Clayyy kembali bermain usai absen di laga sebelumnya.

Posisi bangduk ditugaskan sebagai coach sekaligus analis, menggantikan Fiel dan Arcadia yang dikabarkan rehat karena urusan keluarga.

Baca Juga: Bursa Transfer MPL ID S11: RRQ Arcadia-Fiel Rehat, Nasi Uduk Merapat

Debut Bangduk berbuah manis usai mengunci game pertama. Bangduk membuat para roster RRQ memilih hero nyaman guna bermain aman.

Alberttt sempurna dengan hero Paquito sejak awal laga. Stun yang dimiliki hero itu, serta back-up dari Clayyy-Vyn, bikin sulit Kairi untuk merecoki area jungler RRQ.

Meski game kesatu mencapai waktu hampir 30 menit, RRQ berhasil meraih poin berkat Yve-nya Clayyy dan Gloo-nya Lemon.

Baca Juga: Royal Derby MPL ID S10, Kecepatan Retri Alberttt Jadi Penentu Kemenangan RRQ Hoshi atas ONIC Esports

Clayyy gemilang karena ultimate heronya mampu menumbangkan beberapa punggawa ONIC dan aksi-aksi si alien Lemon yang selalu on point mengincar CW.

Di game ke-2, baik RRQ maupun ONIC bermain agresif. Namun, penguasaan lane yang bagus sejak early game oleh hero Pharsa-nya si 'Lionel' Sanz mampu merepotkan Clayyy.

Ditambah lagi dengan Hayabusa milik Kairi yang begitu susah ditangkap oleh Gloo maupun Lolita saat in-game. Pria ajaib asal Filipina ini begitu leluasa ambil objektif di area musuh karena menang perolehan gold.

Baca Juga: RRQ vs AE MPL ID S10, Alberttt-Clayyy Pelajari Gameplay Tim Filipina Demi Rebut Tiket M4 World Championship

Alhasil, RRQ semakin tertinggal jelang akhir game 2 dengan perbedaan lebih dari 10 ribu gold. Straight push dari ONIC mengunci game kedua.

Di game ketiga, RRQ tak mengendurkan semangat. Berkat back-up dari Faramis-nya Clayyy, ONIC tak bisa menembus pertahanan Sang Raja.

Praktis, target diarahkan ke Sanz dan CW sebagai damage dealer utama ONIC. Keduanya terus ditempel oleh Faramis maupun Brody supaya kalah gold.

Baca Juga: Hasil MPL ID S10 Alter Ego Gilas Geek Fam ke Dasar Klasemen, Nino Akui Rindu Coach Nasi Uduk

RRQ Vs ONIC Esports MPL ID S11 Week 5 Day 1

Bangduk (tengah) bersama para pemain RRQ Clay dan Skylar usai pertandingan lawan ONIC Esports di MPL ID S11 Week ke-5, Jumat (17/3/2023).
Bangduk (tengah) bersama para pemain RRQ Clay dan Skylar usai pertandingan lawan ONIC Esports di MPL ID S11 Week ke-5, Jumat (17/3/2023). GGWP ID/Rien

RRQ akhirnya patahkan win streak 9 kali ONIC. Hal menggembirakan bagi Kingdom ini direspon oleh Bangduk sebagai nahkoda baru Sang Raja dalam wawancara usai pertandingan.

"Suatu tantangan bagi diri gue ngelatih tim sebesar RRQ. Isinya langganan juara, bukan kaleng-kaleng lah rosternya. Bersyukur bisa menangin laga versus ONIC," ucap Bangduk.

Bangduk menilai celah ONIC di game ketiga sangat baik dimanfaatkan olehnya anak-anak asuhnya. Sebab, target ke arah Sanz dan CW merupakan faktor utama kemenangan RRQ.

Baca Juga: Hasil MPL ID S10 Game 2 Geek Fam vs RRQ Hoshi: Sang Raja Samakan Kedudukan 1-1, Clayyy Jadi MVP

"Kekuatan mereka ada di midlaner sama gold laner. Jadi prioritas kill ada di kedua sektor tersebut," katanya.

Strategi Bangduk membuahkan hasil. Memilih hero Brody dan Faramis jadi keuntungan RRQ di game ketiga. Ditambah lagi, kehadiran Fredrinn di area jungler semakin memperkuat pertahanan Sang Raja.

Clayyy menyetujui pernyataan Bangduk soal perasaannya mematahkan win streak tim Landak Kuning. Menurutnya, seluruh roster sudah bisa memperbaiki mental saat memasuki game penentuan.

Baca Juga: Hasil MPL ID S11 Minggu ke-2: RRQ Menangi El Clasico, Aura Fire Keok

Berikutnya RRQ akan bersua dengan juru kunci klasemen AURA Fire pada Sabtu, 18 Maret 2023 dalam laga lanjutan MPL ID S11.

Dapatkan update berita pilihan tentang Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Ina Yatul Istikomah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x