5 Tahun Perjalanan Sobat ONIC
Jika dihitung, komunitas ONIC saat ini sudah menginjak usia lima tahun. Selama itu, sudah banyak momen yang dilewatkan oleh Sonat ONIC dan keluarga ONIC Esports. Misalnya, meet and greet dengan BA dan para player.
Baca Juga: Ability Beberkan Cara Jaga Mental Roster Falcon Esports Sepanjang Kompetisi M4 MLBB 2023
Tak hanya itu, para Sobat ONIC beruntung pernah lho berkesempatan ikut event Bukber (buka bersama) dan Nobar (nonton bareng) dengan Brand Ambassador (BA) ONIC Esports.
Sobat ONIC juga diberikan akses belajar Bahasa Inggris gratis di aplikasi Cakap berkat kerja sama ONIC Esports dengan Startup tersebut pada Januari 2022 lalu.
"Kami manfaatkan dengan baik untuk menambah wawasan kami," ujar Pekael.
Baca Juga: Nama FF Keren Pro Player Esports, Nickname FF Jagoan, dan Simbol FF Jepang Paling Langka
Menilik perjalanan panjang itu, Pekael mengatakan bahwa pihaknya mulai terpikir untuk membuka membership fans ONIC Esports dengan berbagai benefit menarik.
"Rencana akan melakukan hal itu (open membership). Benefit yang bisa diberikan, kami sedang berkomunikasi dengan pihak manajemen, apa benefit yang bisa diberikan kepada mereka? Paling diskon, ya," jelasnya.
Sebagai fans, Sobat ONIC rupanya memiliki kepekaan terhadap para player. Menurut Pekael, para fans ONIC Esports ini biasanya tahu bagaimana harus bersikap dan berkomunikasi dengan para player usai laga di arena.