Hasil MPL ID S10 ONIC Esports vs Rebellion Zion, Coach Mars: Mental Tim Lebih Pede dengan Hadirnya Kairi

- 13 Agustus 2022, 20:15 WIB
Dua staff pelatih ONIC Esports, Mars dan Aldo memberi tanggapan soal Hasil MPL ID S10 ONIC vs Rebellion. Termasuk juga soal Kairi.
Dua staff pelatih ONIC Esports, Mars dan Aldo memberi tanggapan soal Hasil MPL ID S10 ONIC vs Rebellion. Termasuk juga soal Kairi. /PR Bogor/Randy Ahmad Huga

Tak hanya Kairi, coach Yeb, yang juga berasal dari Filipina membuat strategi ONIC Esports kian beragam. 

Hadirnya kedua sosok tersebut dibenarkan Mars membuat ONIC semakin menyerap ilmu dari strategi yang diterapkan tim Filipina.

Baca Juga: Cara Mencairkan Daging Beku Cepat dengan Air Panas dan Alat Sederhana, Cuma Butuh Waktu 10-15 Menit!

"Kita bisa tahu cara kerja tim Filipina gimana, seperti cara atur strategi ngumpulin roster. Bisa saling share ilmu lah," katanya.

Menanggapi penampilan Kairi, Aldo memuji debut roster 16 tahun itu hasilnya sangat manis di pertandingan pertama ONIC Esports MPL ID S10.

"Kairi keren pake Akai, bisa nabrak, inisiasi, sekaligus cover juga," ucap analyst ONIC ini.

Baca Juga: Nama FF Keren Unik Jepang, Nabila, Naruto, dan Nanda yang Belum Dipakai Tahun 2022

Nilai plus dari Kairi, lanjut Aldo, adalah mudah beradaptasi dalam iklim kompetisi MPL ID S10. 

Catatan khusus yang mungkin diakui Aldo masih seputar bahasa ke sesama roster ONIC Esports, "Dari segi komunikasi, masih perlu ditingkatkan," pungkas Aldo.***

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x