Lunox Jungler ONIC Kairi Bikin Roster The Valley Gigit Jari

15 Januari 2023, 17:20 WIB
Kairi "Kairi" Ygnacio Rayosdelsol pemain ONIC Esports posisi jungler memainkan Lunox Jungler kala hadapi The Valley, Jumat (13/1/2023). /Sulthan Aziz Deli Putra/Pikiran Rakyat Bogor

PR BOGOR - ONIC Esports memanfaatkan hero yang tak biasa dipakai di M4 Mobile Legends saat hadapi The Valley, yaitu Lunox jungler.

Hero ini dipakai oleh Kairi sekaligus mengunci kemenangan 3-1 atas tim Amerika Serikat ini.

Kairi memakai Lunox jungler sebagai counter dari Martis milik Mobazane. Berkali-kali burst damage dari Lunox efektif untuk menghantam area jungle The Valley.

Baca Juga: ECHO Bennyqt Sebut Tiga Hero Gold Lane Terkuat Mobile Legends

Sekadar informasi, Lunox jungler ini pernah dua kali dipakai di skena kompetitif Mobile Legends sebelum M4 digelar.

Lunox jungler pertama kali dipakai oleh Rival saat Todak hadapi Team HAQ di regular season MPL MY S10.

Selanjutnya, masih dalam tim yang sama, Ciku memakai Lunox jungler saat lawan Aura Fire di MPL Invitational 2022.

Baca Juga: Echo Esports Pasti Bikin Tim-tim M4 World Championship Kepikiran

Pada M Series musim sebelumnya, Todak juga memakai Lunox jungler. EVOS SG jadi lawan yang pernah hadapi jungler mage satu ini.

Kairi tetap memakai item core Lunox seperti Clock of Destiny, Lightning Truncheon, serta Divine Glaive dalam Game 4 versus The Valley.

Ditambah dengan emblem mage Mystery Shop membuat Kairi begitu mudah mengoleksi gold saat gameplay tadi.

Baca Juga: Jagokan Hero Grock Diplot EXP Lane, ECHO Sanford: Mantap Banget buat Push Rank

Ada juga back-up dari beberapa hero yang tangguh di Game 4 tadi seperti Faramis, Grock, dan Lolita. Total 7 kills dicetak Kairi di game terakhir tadi.

Caster MLBB KB berkata Kairi memakai Lunox jungler untuk memperlambat gold milik Mobazane saat farming.

"Martis milik Mobazane memang punya immune, punya anti crowd control, namun dia tidak berdaya kalau ketemu mage tipe burst di jungler," ucapnya pasca match.

Baca Juga: Melaju ke Final Lower Bracket M4 Mobile Legends, RRQ Acil Ogah Respons Komentar Warganet

Alhasil, perbedaan sekitar 2000 gold jadi buktinya. Ditambah Kairi sama sekali tidak di-kill oleh roster The Valley.

Soal Lunox jungler, Kairi berkata bahwa dirinya tidak terinspirasi oleh strat khas Todak ini. Pilihan hero ini menurutnya untuk counter hero-hero tebal milik The Valley.

Baca Juga: Bursa Transfer MLBB 2022: Rumor Kairi ke ONIC Esports ID Makin Menguat, Ini Buktinya!

"Saya lebih ke ikuti strategi buatan coach. Jadi gak pernah menonton match Todak dengan Lunox jungler ini sebelumnya," jelas pria bernama lengkap Kairi Rayosdelsol ini. 

Strat ONIC Esports ini bawa mereka ke final lower bracket versus RRQ Hoshi pada 14 Januari 2023 mendatang.

Ikuti informasi lengkap dan menarik lainnya seputar Bogor, Jawa Barat, dan berita nasional hanya di Google News Pikiran Rakyat Bogor.***

Editor: Tim PR Bogor

Tags

Terkini

Terpopuler