Lineup Drama Korea SBS yang Tayang di Penghujung Tahun 2021, Ada Now, We Are Breaking Up

2 September 2021, 09:15 WIB
Lineup Drama Korea SBS yang Tayang di Penghujung Tahun 2021. /Soompi/

PR BOGOR - Memasuki penghujung 2021, SBS membagikan lineup drama Korea menarik yang ditayangkan tahun Ini.

SBS akan merilis tiga drama Korea bertabur bintang sebelum 2021 berakhir!

Beberapa drama Korea produksi SBS yang sudah tayang hingga Agustus 2021 diantaranya adalah The Penthouse 3 dan The Racket Boys.

Berikut lineup drama Korea SBS yang akan tayang hingga akhir tahun:

Baca Juga: Diare Sehabis Makan Pedas, Kira-kira Kenapa ya? Begini Penjelasannya

1. One the Woman

Drama Korea pertama dalam lineup adalah One the Woman.

One the Woman merupakan sebuah drama komedi yang akan datang tentang seorang jaksa wanita korup yang mencoba menemukan ingatannya setelah mengalami amnesia dan mengubah hidup dengan menantu perempuan chaebol yang persis seperti dirinya.

Honey Lee akan mengambil dua peran sebagai menantu chaebol Kang Mi Na dan jaksa korup Jo Yeon Joo.

Drama ini juga akan dibintangi oleh Lee Sang Yoon, Jin Seo Yeon, dan Lee Won Geun.
One the Woman akan tayang perdana pada 17 September 2021 pukul 22.00 KST atau 20.00 WIB.

Baca Juga: Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 AstraZeneca Dosis 1, Puskesmas Leuwisadeng, Kabupaten Bogor, Cek Infonya

2. Now, We Are Breaking Up

Now, We Are Breaking Up yang dibintangi Song Hye Kyo dan Jang Ki Yong akan tayang setelah One the Woman.

Song Hye Kyo akan memerankan Ha Young Eun, seorang manajer tim desain di sebuah label mode yang realis trendi dan cerdas.

Sedangkan aktor Jang Ki Yong adalah pemeran utama pria Yoon Jae Guk, seorang fotografer freelance kaya dan populer yang juga memiliki otak dan penampilan.

Now, We Are Breaking Up dijadwalkan tayang perdana pada 12 November 2021.

Baca Juga: Memutus Gol Internasional Terbanyak di Dunia, Cristiano Ronaldo Baru Berhasil Membawa 2 Piala Bagi Portugal

3. Those Who Read Hearts of Evil

Memasuki musim dingin, penggemar akan dapat melihat kembalinya Kim Nam Gil ke layar kaca.

Dia akan membintangi drama Korea berjudul Those Who Read Hearts of Evil.

Those Who Read Hearts of Evil merupakan drama yang didasarkan pada buku dengan judul yang sama.

Drama ini akan menceritakan kisah profiler kriminal pertama Korea Selatan saat ia berjuang untuk melihat ke dalam dan membaca hati para pembunuh berantai selama saat ketika kata "profiling" tidak ada.

Kim Nam Gil akan berperan sebagai profiler Song Ha Young dari tim Investigasi Ilmiah untuk Analisis Perilaku Kriminal Badan Kepolisian Metropolitan Seoul.

Meskipun Song Ha Young tampak kurang emosi, dia adalah sosok yang membaca lebih dalam tentang manusia daripada orang lain. Jin Seon Kyu dan Kim So Jin juga dikonfirmasi akan tampil dalam drama tersebut.

Nah itu tadi tiga drama SBS yang akan tayang di penghujung 2021 ini. Kira-kira, drama Korea apa yang kamu tunggu?***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler