3 Kombinasi Cara Membuat Masker Pepaya untuk Kulit Wajah Tampak Muda dan Glowing

- 10 Desember 2020, 07:29 WIB
Mengutip dari Boldsky, berikut kombinasi masker pepaya yang mudah dan praktis untuk membantu kulit wajah agar tampak lebih cerah dan muda.*
Mengutip dari Boldsky, berikut kombinasi masker pepaya yang mudah dan praktis untuk membantu kulit wajah agar tampak lebih cerah dan muda.* /PIXABAY/ella_govinda/

PR BOGOR - Pepaya mengandung jumlah enzim papain yang tinggi untuk perawatan kecantikan.

Pepaya memiliki sifat pencerah kulit yang bisa membantu membersihkan pigmentasi dan sel-sel kulit yang telah mati.

Tipsnya, jangan oleskan masker pepaya ini pada area dekat mata karena kulit di dekat mata sangat tipis dan halus.

Baca Juga: ARMY, Catat Jamnya! Malam Ini Ada BTS Tampil di Konser 'Jingle Ball' di iHeartRadio 2020

Mengutip dari Boldsky, berikut kombinasi masker pepaya yang mudah dan praktis untuk membantu kulit wajah agar tampak lebih cerah dan muda.

1. Pepaya + Kunyit

Kunyit mengandung curcumin, senyawa anti-inflamasi alami yang dapat meningkatkan kesehatan kulit dan membantu menghilangkan bulu-bulu yang tidak diinginkan.

Baca Juga: 20 Kumpulan Ucapan Peringati Hari Hak Asasi Manusia 2020: Bukankah Manusia Dilahirkan untuk Merdeka

Saat dioleskan pada kulit, campuran ini akan menempel seperti lem dan secara efektif menghilangkan bulu dari akarnya. Penggunaan kunyit secara teratur tentu akan mengurangi pertumbuhannya.

Caranya :

a. Campurkan dua sendok makan pepaya mentah tumbuk dan setengah sendok makan bubuk kunyit hingga halus

Baca Juga: Amalan Doa Pagi dan Sore, Agar Terhindar dari Berbagai Macam Musibah

b. Oleskan masker ini pada wajah dan pijat dengan gerakan memutar selama lima menit

c. Kemudian biarkan masker ini menyerap selama 15 menit, lalu bilas dengan air normal

d. Ulangi proses ini cukup 2-3 kali saja dalam seminggu

Baca Juga: Stagnan Lagi! Update Harga Emas Hari Ini 10 Desember 2020, Antam Rp1.922.000 per 2 gram

2. Pepaya + Susu

Susu dapat membantu memutihkan kulit karena asam laktat yang ada didalamnya bisa mengupas lapisan luar kulit dan mengangkat sel-sel kulit mati. Bahkan campuran ini bisa menghilangkan komedo juga loh.

Caranya :

Baca Juga: Ramalan Zodiak 10 Desember 2020 Leo, Virgo, Libra dan Scorpio:Hentikan PHPin Orang Terus Deh Libra!!

a. Campur dua sendok makan pepaya parut dan satu sendok makan susu hingga menjadi pasti yang halus

b. Oleskan campuran ini pada wajah dan biarkan selama 30 menit

c. Bilas menggunakan air biasa, dan berikan sedikit gosokkan dengan lembut

Baca Juga: Ramalan Zodiak 10 Desember 2020 Aries, Taurus, Gemini dan Cancer: Dikecewakan Orang? Bersiaplah!!

d. seminggu untuk hasil yang lebih cepat

3. Pepaya, Kunyit, Tepung Gram, dan Lidah Buaya

Komponen-komponen ini bisa menghilangkan rambut-rambut halus pada wajah yang tidak diinginkan. Bahan alami lidah buaya dan tepung gram pun bisa bekerja dengan efektif membuat kulit lebih bercahaya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 10 Desember 2020 Cancer, Leo dan Virgo: Membahas Keuangan, Asmara hingga Pekerjaan

Caranya :

a. Campurkan dua sendok makan pepaya parut, dua sendok makan gel lidah buaya, satu sendok teh bubuk kunyit, dan dua sendok makan tepung gram hingga halus

b. Oleskan campuran pada wajah dan biarkan selama 20 menit saja

Baca Juga: Memperingati Hari Hak Asasi Manusia 10 Desember 2020, Begini Sejarahnya

c. Lalu bilas menggunakan air biasa, ulangi rezim ini 4-5 kali dalam seminggu

Tunggu apalagi? Silahkan dan coba solusi perawatan diri yang sederhana ini dan percayalah kamu akan sangat menyukai hasilnya. ***

Editor: Yuni

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x