Viral di media sosial, sebuah video memperlihatkan detik-detik seorang bocah sedang nikmat tidur di tengah jalan. Bocah itu bahkan membuat bingung pengendara mobil. . Pengendara mobil bahkan mengira jika bocah itu meninggal. Namun saat dibangunkan oleh seorang driver ojek online, bocah itu pun sadar. . Video yang diunggah akun Instagram @memomedsos pada Sabtu, 24 Desember 2022 itu pun hingga kini telah ditonton sebanyak lebih dari 45 ribu kali. Warganet pun ramai berkomentar, seperti @xnmaharanixx "Gimana sih mak bapaknya,anak tidur bukan dikasih selimut????," ujarnya. . Dwi Cahya/PRMN