PR BOGOR - Di penghujung tahun 2024, Xiaomi diprediksi akan meluncurkan penerus dari seri Xiaomi 14, yakni seri Xiaomi 15. Informasi mengenai baterai dari varian Xiaomi 15 Pro dan Xiaomi 15 Ultra mulai beredar luas di dunia maya.
Informasi terbaru datang dari pembocor teknologi kenamaan, Digital Chat Station, melalui unggahan di Weibo. Dalam unggahannya, terungkap bahwa ponsel flagship Xiaomi ini akan dibekali dengan baterai berkapasitas besar, mencapai 6000 mAh.
Meskipun tidak disebutkan secara spesifik model mana yang dimaksud, banyak spekulasi menyebut bahwa baterai 6000 mAh ini akan digunakan pada Xiaomi 15 Pro.
Hal ini karena ada bocoran lain yang menyebutkan kapasitas baterai 6200 mAh, yang lebih cocok untuk Xiaomi 15 Ultra.
Mengikuti jadwal rilis Xiaomi pada umumnya, seri Xiaomi 15 Pro dan varian regulernya diperkirakan akan diluncurkan sekitar bulan Oktober atau November 2024, tak lama setelah Qualcomm memperkenalkan chipset Snapdragon 8 Gen 4.
Sementara itu, Xiaomi 15 Ultra kemungkinan besar baru akan hadir di pasaran pada Februari 2025.
Spesifikasi Xiaomi 15 Pro
Bocoran tambahan mengungkap bahwa Xiaomi 15 Pro akan dilengkapi dengan sensor kamera utama 50 megapiksel dengan aperture variabel f/1.4 hingga f/2.5.
Ponsel ini juga akan memiliki kamera ultrawide 50MP dan kamera telefoto periskop 50 megapiksel dengan kemampuan zoom optik 5x.
Bagian depan perangkat ini menampilkan layar punch-hole di tengah dengan resolusi 2K dan refresh rate 120Hz. Untuk fitur keamanan, Xiaomi 15 Pro akan dilengkapi dengan sensor sidik jari dalam layar.