Daftar Link Cek Pengumuman SBMPTN 2020, Bisa Juga Tinjau di LTMPT

- 13 Agustus 2020, 20:28 WIB
Jadwal Penguman Hasil Seleksi SBMPTN 2020
Jadwal Penguman Hasil Seleksi SBMPTN 2020 /ltmpt.go.id

PR BOGOR - Hasil seleksi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) alias SBMPTN 2020 bakal mengudara Jumat 14 Agustus 2020.

Untuk memeriksanya, para peserta bisa mengakses situs LTMPT (pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id) dan 12 tautan (link) yang lembaga itu siapkan.

Awalnya, pengumuman hasil seleksi akan dilakukan pada 20 Agustus. Namun, jadwal berubah menjadi esok hari atas permintaan dari para rektor universitas.

Baca Juga: Mobil Internet Era SBY Mangkrak dan Terbengkalai, Kini Kerangkanya Terparkir di Lahan Kosong

Baca Juga: Wali Kota Depok Dimarahi Mendagri Tito Karnavian, Mohammad Idris Dinilai Lamban Lakukan Tes Corona

"Para rektor meminta supaya pengumuman SBMPTN maju, karena waktu ujian seleksi mandiri cukup mepet," ujar Ketua LTMPT, Mohammad Nasih sebagaimana diberitakan di Wartaekonomi.co.id.

Setelah mengecek pengumuman, peserta bisa mengunduh sertifikat UTBK mulai hari berikutnya, 15 Agustus 2020 pukul 15.00 WIB. Nah, nilai itu dapat mereka gunakan ketika daftar ujian mandiri di universitas pilihannya.

Sekadar informasi, ada 713.230 peserta SBMPTN pada tahun ini. Peserta yang hadir berjumlah 662.404 (92,87%), sedangkan 50.826 (7,13%).

Baca Juga: Rachmat Yasin Diborgol, Mantan Bupati Bogor Ini Resmi Ditahan Kedua Kalinya untuk Kasus Korupsi

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x