Pendaftaran UTBK SBMPTN 2021 Dibuka Hari Ini, Berikut Persyaratan, Alur Daftar, dan Ketentuan Biaya

- 15 Maret 2021, 13:32 WIB
Pastikan tahapan sesuai dengan cara daftar akun LTMPT untuk SBMPTN 2021 dan besok terakhir registrasi akun LTMPT
Pastikan tahapan sesuai dengan cara daftar akun LTMPT untuk SBMPTN 2021 dan besok terakhir registrasi akun LTMPT /www.ui.ac.id/

PR BOGOR - Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer di Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dibuka hari ini, 15 Maret 2021 pukul 15.00 WIB hingga 1 April 2021.

Sebelum mendaftar, peserta UTBK-BMPTN wajib memiliki akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).

UTBK 2021 dapat diikuti oleh siswa lulusan 2019, 2020, dan 2021 dari pendidikan menengah (SMA/MA/SMK dan sederajat).

Baca Juga: Resmi Dibuka Pukul 15.00 WIB, Ini Syarat dan Cara Pendaftaran UTBK SBMPTN 2021

Sementara lulusan Paket C dapat diikuti oleh lulusan tahun 2019, 2020, dan 2021 dengan umur maksimal 25 tahun.

Keikutsertaan dalam UTBK merupakan syarat utama untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk PTN, PTKIN, dan Politeknik Negeri.

Ketentuan umum yang harus diketahui yakni, UTBK 2021 hanya boleh diikuti sebanyak satu kali saja, hasil UTBK 2021 hanya berlaku untuk SBMPTN dan penerimaan di PTN tahun 2021.

Baca Juga: Diisukan Bakal Lepas Jabatan KSP, Berikut 4 Calon Kandidat Terkuat Pengganti Moeldoko

SBMPTN 2021 dilakukan berdasarkan hasil UTBK dan dapat ditambah dengan kriteria lain sesuai dengan talenta khusus yang ditetapkan PTN, PTKIN dan Politeknik Negeri yang bersangkutan.

Halaman:

Editor: Yuni

Sumber: LTMPT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x