22 Desember 2020 Besok Hari Ibu, Yuk Simak Pengetahuan tentang Asal-Usul Hari Ibu

- 21 Desember 2020, 13:40 WIB
Ilustrasi Hari Ibu: Sejarah hari ibu yang jatuh pada 22 Desember.
Ilustrasi Hari Ibu: Sejarah hari ibu yang jatuh pada 22 Desember. /PIXABAY/Wokandapix

PR BOGOR - Hari Ibu Nasional 2020 akan diperingati pada 22 Desember 2020, besok.

Perlu diketahui, bahwa momen peringatan hari ibu di seluruh dunia dilaksanakan pada waktu yang berbeda-beda.

Lalu bagaimana sejarah lahirnya penetapan hari ibu pada 22 desember di Indonesia?

Baca Juga: 6 Puisi Bertema Ibu yang Bisa Dibacakan di Hari Ibu 2020: 'Perempuan Itu Menggerus Garam'

Bermula dari Perjuangan Kaum Perempuan

Peristiwa bermula ketika gema Sumpah Pemuda dan lantunan lagu Indonesia Raya pada tanggal 28 Oktober 1928 digelorakan dalam Kongres Pemuda Indonesia.

Hal itu menggugah semangat para pimpinan perkumpulan kaum perempuan untuk mempersatukan diri dalam satu kesatuan wadah mandiri.

Pada saat itu, sebagian besar perkumpulan masih merupakan bagian dari organisasi pemuda pejuang pergerakan bangsa.

Baca Juga: Selamat Hari Ibu, Berikut Sejarah Hari Ibu yang Diperingati Setiap 22 Desember, Ada Tokoh Penting!

Kemudian, atas prakarsa para perempuan pejuang pergerakan kemerdekaan pada tanggal 22-25 Desember 1928 diselenggarakan Kongres Perempuan Indonesia yang pertama kali di Yogyakarta.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x