Imbas Pandemi Virus Corona, Pembukaan dan Penutupan Piala Dunia U-20 Ditiadakan

- 21 Oktober 2020, 11:21 WIB
"Potret Gelora Bung Karno saat opening ceremony Asian Games 2018."
"Potret Gelora Bung Karno saat opening ceremony Asian Games 2018." /wartaekonomi

"Presiden (Jokowi) memutuskan ikuti saja apa yang diarahkan FIFA, awalnya kita harap kalau pertandingan mulai pukul 19.00 kita mulai pukul 16.00 tapi dikhawatirkan rumput di lapangan meski sudah pakai alas tapi belum diizinkan jadi kami ikut (FIFA) saja, sehingga arahan Presiden pembukaannya hanya 'speech' saja," jelas Amali.

Sedangkan terkait kehadiran penonton, Amali mengatakan masih akan melihat situasi Mei-Juni 2021.

Baca Juga: Dramatis dan Mengejutkan, Chelsea Tiba-tiba Daftarkan Petr Cech Jadi Kiper Darurat

"Apakah ada penonton atau tidak lihat situasi Mei-Juni seperti apa apakah vaksin sudah merata dan bagaimana penerapan protokol kesehatan akan mengikuti Satgas Penanganan COVID-19, di samping itu FIFA jgua ada supervisi dan arahan penerapan protokol tersebut," tambah Amali.

Menpora mengatakan pihaknya akan menyampaikan kepada masyarakat terkait kemungkinan menonton langsung Piala Dunia U-20 di stadion.

"Keselamatan dan kesehatan masyarakat jadi yang utama buat kita, kita harap Mei-Juni sudah bisa ditonton dengan kapasitas setengah atau terbatas dari kapasitas stadion, yang jelas pihak yang menentukan FIFA itu sendiri," ungkap Amali.

Piala Dunia U-20 2021 berlangsung Mei tahun depan. Adapun enam venue yang akan dijadikan lokasi pertandingan single event terbesar level usia muda itu ialah Stadion Utama Gelora Bung Karno, Gelora Sriwijaya, Si Jalak Harupat, Manahan, Bung Tomo, dan Kapten I Wayan Dipta. ***

Halaman:

Editor: Aldi Sultan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x