Pembukaan PON XX Papua 2021 Mengundang Decak Kagum, Kesenian Tradisional yang Indah Membius Mata Penonton

- 3 Oktober 2021, 07:41 WIB
Pembukaan PON XX Papua 2021 mengundang decak kagum, kesenian tradisional dengan tata lampu yang indah membius mata penonton.
Pembukaan PON XX Papua 2021 mengundang decak kagum, kesenian tradisional dengan tata lampu yang indah membius mata penonton. /Antara/HO-PB PON Papua

PR BOGOR - Kemeriahan dan gemerlap PON XX Papua 2021 tampak terlihat saat Opening Ceremony pesta olahraga terbesar di tanah air Sabtu, 2 Oktober 2021.

Opening Ceremony PON XX Papua 2021 digelar di Stadion Lukas Enembe dengan kemilau warna warni Stadion Lukas Enembe yang sangat megah dan jadi saksi sejarah pelaksanaan ajang olahraga bergengsi tersebut.

Pembukaan PON XX Papua 2021 dilakukan secara langsung oleh Presiden Joko Widodo serta dihadiri para pejabat tinggi negara dan para Gubernur dari berbagai daerah yang datang lansgung ke Stadion Lukas Enembe.

Kemegahan pembukaan PON XX Papua 2021 ini menjadi goresan tinta emas bagi Bumi Papua yang mampu menggelar perhelatan pesta olahraga dengan sukses.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 Massal Puskesmas Bunar 5 Oktober 2021, Sasaran Masyarakat Umum

Selebritis ternama tanah air, Raffi Ahmad jadi pemandu pembukaan PON XX Papua 2021 bersama Intan Saumadina, Piter Ginuy, dan Irsa Yoku.

Decak kagum para pengunjung yang hadir dalam Opening Ceremony tampak terlihat di pembukaan pesta olahraga terbesar di tanah air yang baru pertama kali digelar di Bumi Papua.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dan tamu undangan lainnya terlihat sangat menikmati rangkaian Opening Ceremony PON XX Papua 2021.

Kombinasi kesenian tradisional dan modern langsung diputar seusai bendera PON berkibar gagah. Mulai dari tarian, nyanyian, hingga berbagai atraksi lainnya yang terlihat menawan dan memanjakan mata para pengunjung.

Halaman:

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: PB PON


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x