Kondisi Semua Pemain Secara Fisik Tak Ada Masalah, Persib Bandung Targetkan Poin Penuh Saat Lawan Borneo FC

- 23 September 2021, 09:36 WIB
Kondisi semua pemain secara fisik tak ada masalah, Persib Bandung targetkan poin penuh saat lawan Borneo FC.
Kondisi semua pemain secara fisik tak ada masalah, Persib Bandung targetkan poin penuh saat lawan Borneo FC. /Antara/M Risyal Hidayat/

PR BOGOR – Persib Bandung kembali melakoni laga lanjutan BRI Liga 1 Indonesia 2021 atau laga pekan keempat.
Pekan keempat BRI Liga 1 Indonesia 2021 -2022 akan diwarnai duel antara Persib Bandung versus Borneo FC.

Laga kedua tim akan digelar di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Kamis, 23 September 2021.

Semua skuad Pangeran Biru atau julukan bagi Persib Bandung saat ini dalam kondisi siap tempur dan tidak ada kendala fisik.

Kapten tim Persib Bandung, Supardi Nasir mengatakan, semua pemain Persib Bandung dalam kondisi yang siap tempur melakoni laga keempat BRI Liga 1 Indonesia, Kamis, 23 September 2021.

Baca Juga: Dianggap Beri Komentar yang Tidak Pantas Tentang Penampilan BTS di Sidang Umum PBB, James Corden Dikritik

Untuk menjalani laga lawan Borneo FC, kata Supardi Nasir, semua punggawa Persib hanya memiliki waktu empat hari dalam mempersiapkan diri.

Selain itu, sambung Supardi Nasir, dari empat hari itu para pemain Persib hanya menjalani dua kali sesi latihan.

"Kondisi semua pemain secara fisik tidak ada masalah. Kami sama halnya dengan pemain dari tim lain karena mereka juga mengalami jarak ke pertandingan selanjutnya yang tidak terlalu lama," kata pemilik nomor punggung 22 dilansir PikiranRakyat-Bogor.com dari laman resmi klub, Kamis, 23 September 2021.

Baca Juga: Info Vaksin Covid-19 Bogor RSUD Cibinong 26 September 2021, Pakai Pfizer dengan Kuota 1.500 Orang

Halaman:

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x