Verawaty Fajrin Pebulu Tangkis Indonesia Dirawat, Ini Perintah Presiden Jokowi kepada Menpora Zainudin Amali

- 21 September 2021, 15:38 WIB
Menpora Zainudin Amali saat menjenguk legenda bulutangkis Indonesia Verawaty Fajrin yang tengah dirawat di Rumah Sakit Dharmais, Jakarta, Senin 20 September 2021.
Menpora Zainudin Amali saat menjenguk legenda bulutangkis Indonesia Verawaty Fajrin yang tengah dirawat di Rumah Sakit Dharmais, Jakarta, Senin 20 September 2021. /Dok. Kemenpora

PR BOGOR – Presiden Joko Widodo atau Jokowi memerintahkan Menteri Pemuda Olahraga dan menteri Kesehatan untuk menjamin seluruh perawatan Verawaty Fajrin.

Verawaty Fajrin merupakan legenda bulutangkis Indonesia, yang saat ini tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Dharmais, Jakarta.

Presiden Jokowi, melalui Kepala Sekretaria Presiden Heru Budi Hartono menegaskan, Menteri Olahraga dan Menteri Kesehatan harus menanggung seluruh biasa perawatan dan pengobatan Verawaty Fajrin.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Virus Corona, Masuk ke Amerika Serikat Wajib Tunjukkan Bukti Vaksinasi Covid-19 Penuh

“Bapak presiden juga meminta kepada Menteri Kesehatan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada Ibu Verawaty,” kata Heru saat bertemu Verawaty Fajrin di Rumah Sakit Dharmais, seperti dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari laman resmi Sekretariat Presiden, Selasa 21 September 2021.

Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan akan memberikan jaminan dan tanggungan secara penuh untuk perawatan Verawat.

Perawatan Verawaty, menurut Zainudin, akan akan ditanggung sepenuhnya oleh BPJS Kesehatan dan mengubah status keanggotaan pebulutangkis nasional itu dari kelas 2 menjadi kelas 1.

Baca Juga: BTS Kembali Puncaki Peringkat Reputasi Brand Bulan September 2021, Berikut Daftar Lengkapnya

“Mbak Vera tetap kami monitor kondisinya,” jelas Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga, Gatot Sulistiantoro Dewa Broto, dalam keterangannya.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x