Nanggung Bogor yang Rawan Bencana Punya Kantor Kecamatan Baru, Ade Yasin: Kerja Cepat dan Responsif

- 27 Oktober 2020, 20:08 WIB
Bupati Bogor Ade Yasin meresmikan Kantor Kecamatan Nanggung pada Selasa, 27 Oktober 2020.*/Instagram.com/@temanfmbogor
Bupati Bogor Ade Yasin meresmikan Kantor Kecamatan Nanggung pada Selasa, 27 Oktober 2020.*/Instagram.com/@temanfmbogor /

PR BOGOR – Bupati Bogor Ade Yasin meresmikan Kantor Pemerintah Kecamatan Nanggung pada hari ini, Selasa, 27 Oktober 2020.

Peresmian tersebut dilakukan sebelum Ade Yasin memimpin rapat minggon dalam kegiatan Mapay Lembur di Kecamatan Nanggung.

Pembangunan kantor baru Kecamatan Nanggung diketahui sudah selesai dari akhir tahun lalu, namun baru diresmikan hari ini menyusul dengan adanya pandemi Covid-19 sehingga ada penyesuaian.

Baca Juga: SM Entertainment Unggah Foto Anggota Pertama Aespa, Siapa Gerangan Wanita Pemilik Rambut Gelombang

“Pembangunan Kantor Kecamatan Nanggung ini dimulai bulan Agustus 2019 dan telah rampung pada bulan Desember tahun 2019. Namun karena kita awal tahun langsung tertimpa bencana banjir dan tanah longsor kemudian disusul pandemi Covid-19, jadi baru hari ini kita lakukan peresmian,” ujar Ade Yasin seperti dikutip dari laman resmi Instagram Humas Bogor, Selasa, 27 Oktober 2020.

Ade Yasin mengungkapkan, kondisi kantor baru akan semakin mendukung kelancaran tugas aparatur Pemerintah Kecamatan Nanggung.

“Atas nama Pemkab Bogor saya ucapkan selamat atas terbangunnya Kantor Kecamatan Nanggung yang baru ini.

Baca Juga: Libur Panjang, Polres Bogor Siagakan 100 Personel Antisipasi Wisatawan ke Kawasan Puncak

"Semoga kantor baru ini semakin mendukung kelancaran tugas aparatur Pemerintah Kecamatan Nanggung baik dalam tertib administrasi pemerintahan maupun dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Halaman:

Editor: Amir Faisol


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x