PEMBRITABOGOR.COM - Sebuah rumah di Kampung Legok Tangkil, Desa Karyasari, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, hangus terbakar pada Senin malam, 16 September 2024. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 23.15 WIB dan menghanguskan kediaman milik seorang warga bernama Arnah. Meski tidak ada korban jiwa, kerugian materiil akibat insiden ini masih dalam proses pendataan.
Kejadian bermula ketika pemilik rumah, Arnah, melihat percikan api yang berasal dari belakang televisinya saat ia sedang melakukan aktivitas rumah tangga pada pukul 23.00 WIB.
Dalam hitungan menit, api dengan cepat menyebar dan membakar bagian rumah hingga mengakibatkan kebakaran besar.
“Awalnya saya sedang melipat baju di ruang tamu, lalu saya melihat ada percikan api di belakang televisi. Setelah itu, api langsung membesar dan saya segera keluar rumah untuk menyelamatkan diri,” ujar Arnah saat dimintai keterangan oleh pihak kepolisian.
Polsek Leuwiliang Cek TKP Kebakaran
Setelah kebakaran terjadi, tim pemadam kebakaran bersama aparat kepolisian dari Polsek Leuwiliang segera menuju lokasi kejadian.
Menurut laporan yang diterima, petugas tiba di tempat kebakaran sekitar pukul 23.40 WIB, disusul dengan warga sekitar yang turut membantu proses pemadaman.
Selain itu, anggota Koramil Leuwiliang juga terjun ke lokasi untuk membantu mengendalikan situasi.
“Kami langsung bergerak begitu mendapatkan laporan dari warga sekitar pukul 23.15 WIB. Tim pemadam tiba tak lama setelahnya dan bekerja sama dengan warga serta petugas Koramil untuk mengendalikan api,” ungkap Kompol Agus Supriyatna, Kapolsek Leuwiliang.
Proses pemadaman memakan waktu sekitar dua jam. Api akhirnya berhasil dipadamkan pada pukul 01.00 WIB dini hari.