Logo Hari Jadi Bogor (HJB) Ke-541 HD, Ini Dia Makna dan Filosofinya

- 23 Mei 2023, 08:14 WIB
Logo HJB ke-541.
Logo HJB ke-541. /kotabogor.go.id

PEMBRITA BOGOR - Logo Hari Jadi Bogor (HJB) ke-541 sudah dirilis secara resmi oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor.

Logo HJB Ke-541 mengusung tema "Rumawat Pusaka Kota" yang memiliki makna dan filosofi mendalam.

Logo HJB ke-541 ini menampilkan ornamen gapura atau gerbang pada angka 5 dan 1.

Baca Juga: Viral Ada Genangan Air di KRL Stasiun Bogor, Kok Bisa?

Gerbang tersebut diambil dari lokasi yang akan dijadikan Museum Pajajaran di kawasan Batutulis.

Diketahui, Museum tersebut didirikan sebagai upaya pemerintah melestarikan benda-benda bersejarah peninggalan kerajaan Pajajaran.

Adapun untuk makna dan filosofi di balik logo HJB ke-541, tak jauh dari arti dari sebuah gapura itu sendiri yang merupakan sebuah pintu masuk menuju suatu kawasan.

Baca Juga: Catat ya Bund, Ini 10 Rekomendasi Sekolah SD Negeri Terbaik di Bogor

"Secara filosofis makna gapura dapat diartikan sebagai struktur bangunan yang merupakan pintu masuk atau gerbang menuju ke suatu kawasan, sehingga gapura sering diartikan sebagai suatu simbol gerbang menuju kawasan masa depan yang cerah, makmur dan sukses bagi masyarakat yang tinggal di dalamnya," kata Ketua Panitia HJB Ke-541, Rakhmawati melansir laman resmi Pemkot Bogor, Selasa, 23 Mei 2023.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: Kotabogor.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x