Warga Bogor Harap Bersabar! Tidak Ada Pemberangkatan Mudik Gratis dari Terminal Baranangsiang

- 29 Maret 2023, 12:42 WIB
Ilustrasi mudik gratis Kemenhub.
Ilustrasi mudik gratis Kemenhub. /ANTARA

Pertama, Pulau Sumatera dengan tujuan Palembang dan Lampung. Kedua, Jawa Barat dengan tujuan Garut, Tasikmalaya, dan Cirebon.

Ketiga, Jawa Tengah dan DIY dengan tujuan Solo, Tegal, Pekalongan, Semarang, Demak, Jepara, Pati, Blora, Boyolali, Klaten, Wonogiri, Purwokerto, Cilacap, Wonosobo, Kebumen, Magelang, Wonosari, dan Yogyakarta. Keempat, Jawa Timur dengan tujuan Madiun, Surabaya, Tuban, Malang, dan Tulungagung.

Baca Juga: Ngeri! Dalam Sebulan Ada 21 Tersangka Penyalahgunaan Narkoba di Kota Bogor yang Ditangkap

Selain itu, Kemenhub juga memfasilitasi untuk arus balik penumpang dimana terdapat delapan kota asal arus balik ke Jakarta, yakni Cirebon-Jakarta, Madiun-Jakarta, Surabaya-Jakarta, Semarang-Jakarta, Solo-Jakarta, Purwokerto-Jakarta, Wonogiri-Jakarta, dan Yogyakarta-Jakarta.

Bus keberangkatan atau bus mudik disiapkan kuota 18.528 penumpang dan untuk arus baliknya kami menyiapkan kuota 5.544 penumpang dengan total 585 bus dengan rincian 459 bus untuk arus mudik dan 126 bus untuk arus balik.

Dapatkan update berita pilihan tentang Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x