Pengumuman! Perjalanan KA Pangrango Bogor-Sukabumi Dibatalkan Akibat Longsor Dekat Stasiun Batutulis

- 15 Maret 2023, 09:50 WIB
Ilustrasi kereta api.
Ilustrasi kereta api. /Instagram/@kai121_

Masyarakat yang membutuhkan informasi terkait perjalanan KA Pangrango dan Proses Pembatalan Tiket dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email [email protected], atau media sosial @KAI121

Sebelumnya diberitakan, Tebing penahan tanah Jalan RE Sumantadiredja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat, mengalami longsor pada Selasa, 14 Maret 2023.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kota dan Kabupaten Bogor Hari Ini, Rabu 15 Maret 2023

Tebing penahan tanah Jalan RE Sumantadiredja ini mengalami longsor selebar lebih dari 15 meter, bedasarkan keterangan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor dan Satlantas Polresta Bogor Kota.

Diketahui jalan ini merupakan satu-satunya akses arah Stasiun Batutulis Bogor. Tentu jalan ini juga merupakan akses warga Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor.

Ketua Pelaksana BPBD Kota Bogor, Theofilo Patrocinio Freitas mengatakan bahwa pihaknya sudah menurunkan personel untuk meluncur ke TKP longsor.

Baca Juga: Jembatan Darurat Cikereteg Jalur Bogor-Sukabumi Sudah Bisa Dilalui, Ini Jenis Kendaraan yang Boleh Lewat

"Personel sudah meluncur. Kami sedang tangani," kata Theofilo melansir ANTARA, Selasa, 14 Maret 2023.

Meski tebing penahan tanah ini mengalami longsor, arus lalu lintas kendaraan tidak terganggu sebab badan jalan tidak ikut tergerus.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x