Renovasi Belum 100 Persen Rampung, Masjid Agung Kota Bogor Sudah Dibuka Kembali

- 2 Januari 2023, 14:13 WIB
Renovasi Belum 100 Persen Rampung, Masjid Agung Kota Bogor Sudah Dibuka Lagi
Renovasi Belum 100 Persen Rampung, Masjid Agung Kota Bogor Sudah Dibuka Lagi /kotabogor.go.id

PR BOGOR - Masjid Agung Kota Bogor resmi bisa digunakan kembali sejak Sabtu, 31 Desember 2022.

Sebelumnya, Masjid Agung Kota Bogor yang terletak di Jalan Dewi Sartika, Bogor Tengah ini sempat ditutup sementara karena proses pembangunan.

Usai direnovasi dan diizinkan untuk dipakai beribadah, azan pertama di Masjid Agung Kota Bogor ini pun dikumandangkan.

Baca Juga: Kecelakaan di Tol Jagorawi KM 24 Bogor, Libatkan Dua Mobil

Kebetulan, azan yang dikumandangkan di Masjid Agung Kota Bogor adalah azan Ashar. Banyak warga berdatangan ke masjid untuk beribadah.

Pembukaan kembali Masjid Agung Kota Bogor ini dihadiri banyak tokoh seperti Ketua MUI Bogor, Ketua DMI Kota Bogor, Forkompimda, hingga Wali Kota Bogor, Bima Arya.

"Bismillah, semua dengan ikhlas melangkah kaki ke sini untuk bersama-sama mendapatkan barokah dari Allah," ucapnya dikutip dari laman resmi Pemerintah Kota Bogor, Senin, 1 Januari 2023.

Baca Juga: Usai Malam Tahun Baru, 18.000 Kendaraan Berbondong-bondong Tinggalkan Puncak Bogor

Bima Arya bercerita, meski masjid sudah dibuka kembali namun renovasi belum 100 persen rampung.

Proses penyempurnaan masjid ini akan dilanjutkan pada tahun 2023 dengan anggaran sebesar Rp 36 miliar.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: Kotabogor.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x