Rhoma Irama Akan Gelar Konser di Acara Khitanan, Bupati Bogor: Mohon Bersabar Dulu, Kami Masih PSBB

- 24 Juni 2020, 14:45 WIB
Rhoma Irama di panggung grand final Indonesian Idol 2020.
Rhoma Irama di panggung grand final Indonesian Idol 2020. /INSTAGRAM/@officialrcti/v

 

PR BOGOR - Bupati Bogor, Ade Yasin meminta agar pelaksanaan konser Rhoma Irama bersama band ditunda sampai situasi kondusif.

Pasalnya saat ini Kabupaten Bogor tengah melaksanakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) proporsional, sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona.

Beredar video, Rhoma Irama akan menggelar konser untuk meramaikan hajatan khitanan di bilangan Pamijahan, Kabupaten Bogor, pada 28 Juni 2020.

Baca Juga: Besok Mahasiswa Gelar Demo di Depan Gedung DPR RI Tolak RUU HIP, Minta Bubarkan Patai Komunis

Diberitakan di Jurnalpresisi.pikiran-rakyat.com, Ade Yasin meminta agar seluruh yang terkait dalam rencana itu, bisa lebih bersabar lagi.

Menurutnya, kalau rencana konser itu terlaksana, maka sudah barang tentu bisa mengkhawatirkan, membuat penularan virus corona semakin meluas.

"Mohon bersabar dulu sampai PSBB Proporsional berakhir, jadi sebaiknya konser tersebut dijadwalkan ulang nanti setelah suasana kondusif, khawatir terjadi penularan virus semakin meluas," kata Ade Yasin.

Baca Juga: Terima Paket Durian, Kantor Pos Jerman Terpaksa Evakuasi 60 Orang Hingga Minta Pertolongan Ambulan

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: Jurnal Presisi PR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x