Hari Ini Pemprov DKI Sediakan 30 Armada Bus Bagi Warga Bogor, Berangkat ke Jakarta per 15 Menit

- 15 Juni 2020, 05:59 WIB
30 armada bus bagi pekerja di wilayahnya yang berdomisili di Kota Bogor.*/Amir Faisol/PR
30 armada bus bagi pekerja di wilayahnya yang berdomisili di Kota Bogor.*/Amir Faisol/PR /

 

PR BOGOR - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyediakan 30 armada bus bagi pekerja di wilayahnya yang berdomisili di Kota Bogor.

Sebanyak 30 armada bus tersebut difungsikan untuk mengurai penumpukan pengguna Kereta Rel Listrik (KRL) yang akan berangkat bekerja ke Jakarta.

Wali Kota Bogor, Bima Arya memperkirakan, pengalihan pengguna KRL ke armada bus tersebut setidaknya bisa mengurangi penumpukan penumpang KRL di Stasiun Bogor, meski tidak akan signifikan.

Baca Juga: Kucing Terkecil di Dunia Lahir di Kerajaan Hewan di Jepang, Publik Diminta Usulkan 1 Nama

Pasalnya, 30 armada bus tersebut tidak bisa beroperasi penuh, hanya bisa mengangkut 50 persen dari kapasitasnya lantaran berkenaan dengan adanya aturan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Demikian disampaikan Bima Arya kepada Pikiranrakyat-bogor.com saat dikonfirmasi, Minggu 14 Juni 2020, sore.

"Armada 30 bus tidak efektif (mengurai penumpukan pengguna KRL), minggu lalu saja kan (mencapai) 7000an kalau satu bus kapasitasnya 50 persen saja,(baru) 15 orang," kata Bima Arya.

Baca Juga: Pramono Edhie Wibowo Jadi Panutan Selama Berkarir di TNI, AHY: Beliau Disiplin Olaharaga

"Artinya kalau 30 bus baru sekitar 500, tetap walaupun ada pengaruhnya tapi tidak banyak," katanya.

Halaman:

Editor: Amir Faisol


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x