Tinjau Revitalisasi Pasar Cisarua Bogor, Anggota DPRD: Pemprov Pasti Bayar, Ini Anggaran dari PEN

- 18 September 2021, 14:05 WIB
Tinjau Revitalisasi Pasar Cisarua Bogor
Tinjau Revitalisasi Pasar Cisarua Bogor /PR BOGOR/Diki Wahyudi/

PR BOGOR - Anggota Komisi V DPRD Jawa Barat, Asep Wahyuwijaya memastikan pemerintah provinsi akan membayar program revitalisasi Pasar Cisarua, Kabupaten Bogor, sebesar Rp25 miliar.

Namun, pembayaran ini bisa dilakukan jika revitalisasi Pasar Cisarua ini selesai sesuai tenggat waktu.

“Pemprov Jawa Barat akan memastikan akan membayar (revitalisasi pasar Cisarua) karena ini anggaran dari PEN,” kata Asep Wahyuwijaya kepada PikiranRakyat-Bogor.com saat meninjau pembangunan revitalisasi Pasar Cisarua, 18 September 2021

Asep wahyuwijaya juga menegaskan akan mendorong Pemrov Jawa Barat untuk membayar pekerjaan ini, setelah pembangunan selesai seperti target yang disampaikan pemborong pada 21 Desember 2021.

Baca Juga: Miliki Dua Bisnis Besar Bidang Olahraga, Ternyata Ini Alasan Raffi Ahmad Bentuk Klub RANS Basketball

Ketua Fraksi Demokrat Jawa Barat ini mengatakan, revitalisasi Pasar Cisarua,Kabupaten Bogor ini sudah lama dan berkali-kali diajukan Pemerintah Kabupaten Bogor kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Namun, dalam realisasi awal, anggaran dianggap terlalu kecil dan tidak cukup untuk membenahi Pasar Cisarua.

“Zaman pak Aher (Ahmad Heryawan) waktu itu terealisasi hanya Rp5 miliar, dan terlalu kecil. Tapi tetal terserap,” kata Asep Wahyuwijaya.

Pada 2018, Pemkab Bogor kembali mengajukan dan terealisasi pada 2019 dengan nilai Rp10 miliar. Tetapi, anggaran tersebut belum mencukupi.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x