Bukan Jokowi Pejabat Negara Pertama Disuntik Vaksin Covid-19 Sinovac, Ini Pengakuan Ridwan Kamil

- 20 Januari 2021, 15:12 WIB

 

 

PR BANDUNGRAYA – Pada Rabu, 13 Januari 2021, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah tokoh lainnya menjalani pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Istana Merdeka.

Disiarkan secara langsung, proses vaksinasi tersebut berjalan dengan cukup lancar.

Presiden Jokowi yang sebelumnya menjalani pemeriksaan kesehatan, jadi yang pertama disuntik vaksin Covid-19.

Setelahnya, Jokowi tidak mengeluhkan rasa sakit apapun.

Meski masih banyak keraguan mengenai efek samping hingga efektifitasnya, vaksin Sinovac yang digunakan pada pelaksanaan vaksinasi di Indonesia telah mengantongi izin penggunaan darurat dari BPOM serta sertifikasi halal dari Kementerian Agama.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil turut membagikan pengalamannya yang ternyata sudah pernah divaksinasi sebelumnya.

Melalui utas yang dicuitkan di akun Twitter miliknya, Ridwan Kamil atau juga sering disebut sebagai Kang Emil mengungkapkan, dirinya telah disuntik vaksin Sinovac hingga dua kali dengan hasil yang positif.

“Saya sendiri sudah 2 KALI DISUNTIK vaksin Covid-19, melalui produk Biofarma-Sinovac. Jadi tidak perlu disuntik lagi. Hasilnya sangat menggembirakan: Efikasi 65,3 persen (diatas standar WHO 50 persen). Dan 3 bulan setelah disuntik, pasukan Antibodi muncul berlimpah 99 persen,” tulis Kang Emil menjabarkan pengalaman disuntik vaksin.

Halaman:

Editor: Rizki Laelani


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x