Ramadhan Sebentar Lagi, Harga Telur hingga Ayam Potong di Bekasi Sudah Mulai Naik

- 15 Maret 2023, 12:39 WIB
Ilustrasi telur ayam. Harga telur dan ayam potong di Kabupaten Bekasi naik jelang Ramadhan.
Ilustrasi telur ayam. Harga telur dan ayam potong di Kabupaten Bekasi naik jelang Ramadhan. /PIXABAY/akirEVarga

Tak hanya telur ayam, harga ayam potong di pasar tradisional Kabupaten Bekasi juga mengalami kenaikan jelang Ramadhan.

Pedagang ayam potong di Pasar Cikarang, Umar, mengatakan bahwa saat ini satu kilogram ayam per ekornya dibanderol Rp 35.000.

Baca Juga: Rifky Sukma Ramadhan Sabet Dua Gelar Juara di Kejurnas Tenis 2021, Begini Kata Pelatih Pelti Kabupaten Bogor

"Kalau harga normal itu Rp 30.000, sekarang sudah Rp 35.000 per ekor. Sudah seminggu naik terus," kata dia.

Menurut Umar, harga komoditas bahan pokok yang meningkat menjelang bulan Ramadhan adalah hal yang wajar karena selalu terjadi setiap tahunnya.

"Biasanya kalauawal puasa semua harga barang naik," terang Umar.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Qadha Ramadhan serta Batas Waktu Pelaksanaannya

"Tapi kalau ayam nanti biasanya turun awal puasa. Nanti kalau menjelang Lebaran, baru naik lagi," tuturnya.

Diketahui, harga beras juga naik menjelang bulan Ramadhan. Kata Nanang, seorang pedagang beras di Pasar Cikarang, harga beras naik sekitar Rp 1.000 sampai Rp 2.000 per kilogram.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x