Singgung Rhoma Irama dan Ade Yasin Soal Konser Kala PSBB, Ridwan Kamil: Bogor Pelanggarannya Banyak

- 1 Juli 2020, 15:07 WIB
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil dan Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriyadi bersama unfur Forkopinda ikuti perayaan HUT Bhayangkara ke-74 secara virtual yang dilaksanakan di Aula Muryono Mapolda Jabar, Rabu 1 Juli 2020.
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil dan Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriyadi bersama unfur Forkopinda ikuti perayaan HUT Bhayangkara ke-74 secara virtual yang dilaksanakan di Aula Muryono Mapolda Jabar, Rabu 1 Juli 2020. /Remy Suryadie/

PR BOGOR - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil kecewa dengan penampilan raja dangdut, Rhoma Irama yang tampil di acara khitanan di bilangan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Minggu 28 Juni 2020, lalu.

Pasalnya dalam acara tersebut banyak hal yang dilanggar berkenaan dengan penyebaran pandemi Covid-19.

Ridwan Kamil menyebut, pelanggaran itu meliputi menghadirkan massa yang besar, berdesak-desakan, teriak-teriak, dan sebagainya.

Baca Juga: Bocor di Twitter, Mantan DPR Kuwait dan Diktator Libya Bahas Kudeta Keluarga Penguasa Arab Saudi

Dikutip Pikiranrakyat-bogor.com dari RRI, Rabu 1 Juli 2020, menurutnya, kegiatan itu bisa diantisipasi dan sudah ditakar risiko dari pelaksanaan acara musik di tengah pandemi Covid-19.

"Kejadian di Bogor ini pelanggarannya banyak. Itu harusnya sudah dihitung, namanya musik di luar, emosi warga kan kebawa apapun hiburannya," kata Ridwan Kamil di sela HUT Bhayangkara ke 74 di Mapolda Jawa Barat, Rabu 1 Juli 2020.

Ridwan Kamil meminta, semua pihak, termasuk Bupati Bogor, Ade Yasin menjadikan peristiwa itu sebagai pelajaran, sama-sama menghargai para petugas yang sudah bekerja keras menanggulangi Pandemi Covid-19.

Baca Juga: Artis Korea Sukar Umbar Kemesraan Bak Idola Indonesia, Member Brown Eyed Girl Ungkap Rahasianya

"Kasihanilah kami-kami, yang sedang mengatur ini dengan sebaik-baiknya (pandemi). Ini pelajaran buat semua," tegasnya.

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x