Warganet Pertanyakan Gelar Doktor Honoris Causa Raffi Ahmad dari UIPM: Kampusnya Kok Kayak Hotel?

Tayang: 30 September 2024, 11:00 WIB
Editor: Tim Pembrita Bogor
Raffi Ahmad mendapatkan gelar Doktor Kehormatan dari UIPM Thailand.
Raffi Ahmad mendapatkan gelar Doktor Kehormatan dari UIPM Thailand. //Instagram @raffinagita1717/

PEMBRITABOGOR.COM - Gelar doktor kehormatan atau Doctor Honoris Causa yang diberikan kepada selebriti Raffi Ahmad dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) di Thailand, menuai perhatian publik, khususnya di media sosial. Banyak warganet mempertanyakan reputasi dan kredibilitas institusi pendidikan yang memberikan gelar tersebut. Salah satu yang menjadi sorotan adalah posisi UIPM di peringkat universitas dunia.

Banyak warganet merasa curiga bahwa kampus UIPM, yang memberikan penghargaan kepada suami dari Nagita Slavina tersebut, tidak termasuk dalam daftar universitas terkemuka secara global.

Kecurigaan ini semakin diperkuat dengan sejumlah fakta yang ditemukan oleh warganet mengenai universitas tersebut.

Salah satu akun di platform media sosial X, dengan username @team_ju****, menyebut bahwa UIPM tidak terdaftar di beberapa peringkat universitas bergengsi seperti Financial Times, THE, atau Webometrics.

Dalam cuitannya yang diunggah pada Senin, 30 September 2024, pemilik akun itu mempertanyakan apakah institusi tersebut benar-benar memiliki kredibilitas internasional.

Kampus yang beri gelar Doktor Kehormatan ke Raffi Ahmad diduga jual-beli gelar./Twitter
Kampus yang beri gelar Doktor Kehormatan ke Raffi Ahmad diduga jual-beli gelar./Twitter

Raffi Ahmad diketahui menerima gelar kehormatan untuk bidang Event Management and Global Digital Development atau Manajemen Acara dan Pengembangan Digital Global.

Namun, dalam situs web UIPM, jurusan ini tidak termasuk dalam daftar Fakultas Humaniora dan Ilmu Sosial, yang seharusnya relevan dengan bidang tersebut. Hal ini menjadi bahan perbincangan di kalangan warganet.

Warganet Pertanyakan Kampus Pemberi Gelar Honoris Causa Raffi Ahmad

Warganet lain juga menyoroti keanehan pada alamat situs web kampus tersebut yang menggunakan domain ".ac.id", yang umumnya digunakan oleh institusi pendidikan di Indonesia.

Halaman:

Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub