Vaksin Covid-19 Moderna Diklaim Aman dan Efektif bagi Anak Usia 6-11 Tahun, Begini Penjelasannya

- 26 Oktober 2021, 07:35 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19 Moderna.
Ilustrasi vaksin Covid-19 Moderna. /freepik

PR BOGOR – Vaksin Covid-19 yang dibuat oleh Moderna diklaim aman dan menghasilkan respons kekebalan yang kuat pada anak-anak.

Menurut perusahaan Moderna, vaksin Covid-19 tersebut aman untuk anak-anak kelompok umur 6 hingga 11 tahun.

Satu bulan setelah uji coba vaksin Covid-19 Moderna yang diberikan anak-anak, diketahui hasil vaksin tersebut memiliki tingkat antibodi 1,5 kali lebih tinggi daripada yang terlihat pada orang dewasa.

Baca Juga: Porkab Garut 2021: Berikut Perolehan Medali Sementara dari 10 Kecamatan

Dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari New York Times, meskipun Moderna menyatakan vaksin itu aman namun mereka tidak merilis data lengkap dan juga tidak mempublikasikan hasilnya dalam jurnal peer-review.

Hasil ini diumumkan satu hari sebelum komite penasihat Makanan dan Obat atau FDA (Food and Drug Administration) dijadwalkan untuk meninjau data vaksin Pfizer-BioNTech yang disuntikan kepada anak-anak berumur 5 hingga 11 tahun.

Moderna menguji dua suntikan vaksin yang diberikan dalam rentang waktu 28 hari pada 4.753 anak. Mereka menerima 50 mikrogram vaksin atau setengah dari dosis dewasa, dalam tiap suntikannya.

Baca Juga: Manchester United ‘Keok’ 0-5 dari Liverpool, Ole Gunnar Solskjaer ‘Ngotot’ Tak Mau Mundur

Moderna menyerahkan hasil penelitian untuk penggunaan vaksin untuk remaja pada rentang umur 12 hingga 17 pada bulan Juni lalu, tetapi FDA belum mengumumkan keputusan untuk kelompok usia tersebut.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Nytimes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x