Tanggapi Ucapan Selamat Gubernur Sulawesi Utara, BTR Satar: Tolong Perbanyak Kompetisi PUBG Mobile

- 17 Mei 2023, 15:38 WIB
Satar menunjukkan dua medali emas dalam acara penyambutan Timnas PUBG Mobile Indonesia SEA Games di Terminal 3 Internasional Bandara Soekarno-Hatta, Selasa, 16 Mei 2023.
Satar menunjukkan dua medali emas dalam acara penyambutan Timnas PUBG Mobile Indonesia SEA Games di Terminal 3 Internasional Bandara Soekarno-Hatta, Selasa, 16 Mei 2023. /Rizky Suryana/Pikiran Rakyat Bogor

PEMBRITA BOGOR, Pikiran Rakyat Media Network - Tim PUBG Mobile Indonesia berhasil bawa pulang satu emas dan satu perak dalam ajang SEA Games 2023 cabang olahraga esports. Mereka telah tiba di tanah air sejak Selasa, 16 Mei 2023 malam.

Sebanyak 21 atlet serta ofisial tiba di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Kedatangan mereka disambut oleh perwakilan Kemenpora dan KONI. Salah satu sorotan tertuju pada Satar dalam acara penyambutan itu.

Pemilik nama lengkap Alan Raynold Kumaseh ini mencetak sejarah sebagai atlet dengan raihan 3 medali sepanjang tiga edisi cabor esports SEA Games, sejak 2019.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Film Bertema Fashion yang Wajib Kamu Tonton Seharian Full

Sepanjang SEA Games 2023, penampilannya membantu tim INA2 raih emas di kategori grup serta satu perak (PUBG Mobile individual). Dalam nomor tim, Satar bermain bersama Ponbit, Yummy, Boycil, dan Lapar.

Catatan ini buat roster Bigetron Red Villain ini tambah perolehan medali SEA Games. Pada gelaran SEA Games 2021, Satar sebelumnya dapat medali perak di nomor PUBG Mobile individual.

Satar akui pencapaian perak di nomor PUBG Mobile individual tahun ini bukan target pribadinya. Ia berkata nyaris dapat emas di nomor membuat dirinya agak sedih.

Baca Juga: Profil dan Biodata Bang Alex PUBG Mobile, YouTuber Kece Idaman Mertua

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x