MPL ID S11 ONIC Vs AURA: CW Ungkap Plus Minus Penggunaan Hero Mage Gold Lane

- 20 Maret 2023, 20:48 WIB
Para pemain ONIC Esports (kiri ke kanan) Butsss, Drian, dan Calvin Winata (CW) dalam sesi wawancara usai pertandingan lawan Aura Fire di MPL ID S11, Minggu (19/3/2023).
Para pemain ONIC Esports (kiri ke kanan) Butsss, Drian, dan Calvin Winata (CW) dalam sesi wawancara usai pertandingan lawan Aura Fire di MPL ID S11, Minggu (19/3/2023). /Kevin/Pikiran Rakyat Media Network

Menit ke-13 AURA Fire kecolongan lewat strategi split push dari CW usai team fight. Skor 1-0 untuk keunggulan Landak Kuning menutup game pertama.

Game kedua ONIC Esports terlihat lengah, kombinasi Karina-Paquito sebagai damage dealer dianggap cukup merepotkan. Hasilnya, kontes lord ketiga jadi penentu kemenangan bagi AURA.

Momen penting dibikin AURA, yang berhasil menghabisi empat pemain ONIC dan merangsek masuk ke base. Game kedua dimenangi Facehugger dkk.

ONIC Esports Vs Aura Fire MPL ID S11 Week 5 Day 3

Para pemain ONIC Esports (kiri ke kanan) Butsss, Drian, dan Calvin Winata (CW) dalam sesi wawancara usai pertandingan lawan Aura Fire di MPL ID S11, Minggu (19/3/2023).
Para pemain ONIC Esports (kiri ke kanan) Butsss, Drian, dan Calvin Winata (CW) dalam sesi wawancara usai pertandingan lawan Aura Fire di MPL ID S11, Minggu (19/3/2023). pembritabogorcom/Kevin

Game ketiga jadi milik ONIC, usai Kiboy memaksa team fight Sang Naga di area base. Hal tersebut membuat base AURA hancur seketika. Kemenangan ini menjadikan tim Landak Kuning otomatis jadi tim pertama yang lolos babak playoff lewat jalur upper bracket.

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Sobat ONIC, Komunitas Fans Penggemar Tim ONIC Esports Indonesia

Kredit tinggi diberikan kepada CW, sebab dirinya tampil mengesankan sebagai salah satu damage dealer andalan ONIC. Dari 8 hero pool yang digunakan sepanjang MPL ID S11, Claude catatkan 82 persen win rate.

Namun, ada catatan khusus untuk CW ketika menggunakan hero mage yang diplot di sektor gold lane, seperti Harith dan Natan. Menariknya, dua hero ini pernah dipilih pria bernama asli Calvin Winata itu, tapi tidak pernah membawa ONIC menang alias 0 persen win rate.

Dia menilai ada plus minus penggunaan hero mage. Menurutnya, hero mage begitu sulit bila berhadapan dengan hero marksman (MM) cekatan seperti Karrie dan Melissa.

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x