PEMBRITABOGOR.COM, Pikiran Rakyat - EVOS Legends membuka hari kedua MPL ID S11 Week ke-5 dengan kemenangan tipis atas Bigetron Alpha (BTR) 2-1, Sabtu, 18 Maret 2023.
Ada momen unik yang ditampilkan EVOS setelah pertandingan. Branz dkk selebrasi kemenangan dengan bawa medali IESF 2022 yang kemudian ditunjukkan langsung di hadapan roster Bigetron.
Momen bawa medali IESF ini diprakasai oleh salah satu pemain BTR, Kyy. Dia mengatakannya setelah meladeni Aura Fire pada Jumat, 17 Maret 2023.
Baca Juga: BTR vs EVOS MPL ID S10, Dua Sosok Ini Menginspirasi Markyyyyy Ingin Jadi Pemain Jempolan
"Semoga line-up mereka nanti pas lawan kita (BTR) full roster IESF semua," ucapnya. Respon Kyy dijawab langsung tim Macan Putih dengan menurunkan seluruh roster juara IESF 2022.
Jalannya Pertandingan EVOS Legends Vs Bigetron Alpha MPL ID S11 Week ke-5 Day 2
Di game ke-1, EVOS Legends sempat tertinggal lebih dulu. BTR tampil prima lewat kombinasi apik Saken-Super KENN. EVOS kewalahan menghadapi duo eks roster MDL itu.
BTR mengunci game pertama dengan manis. Irithel-nya Saken raih 7 kill dan 7 asis, penempatan posisinya juga oke, sehingga dia hanya di-take down tiga kali saja.