Klasemen Sementara MPL ID S10: Ingin Lolos Playoff, EVOS Legends Harus Tampilkan Performa Terbaik

- 1 Oktober 2022, 18:41 WIB
Klasemen sementara MPL ID S10 memasuki minggu ke-8 hari 2. Jika EVOS Legends ingin lolos babak playoff wajib menang dari RRQ.
Klasemen sementara MPL ID S10 memasuki minggu ke-8 hari 2. Jika EVOS Legends ingin lolos babak playoff wajib menang dari RRQ. /MPL Indonesia

PR BOGOR - Berikut klasemen sementara MPL ID S10 yang memasuki minggu ke-8 hari 2. Jika EVOS Legends ingin lolos babak playoff wajib menang dari RRQ Hoshi. 

Skuad New Era alami enam kali kekalahan beruntun. Padahal, EVOS Legends dinobatkan menjadi juara paruh musim. 

Sutsujin, Pendragon, Tazz, Dreams, dan Clover dianggap tidak bisa menajaga konsistensi permainan. Hingga akhirnya nasib mereka ditentukan dalam laga El Clasico hari ini, Sabtu, 1 Oktober 2022. 

Baca Juga: RRQ vs AE MPL ID S10, Alberttt-Clayyy Pelajari Gameplay Tim Filipina Demi Rebut Tiket M4 World Championship

Melawan RRQ jadi pertandingan terakhir EVOS Legends. Mereka wajib menang andaikata ingin lolos ke babak playoff MPL ID S10 dan tidak membuat hati EVOS Fams hancur. 

Atas penampilan mengecewakan ini, bahkan mantan roster EVOS Legends, REKT, tak habis pikir dengan gameplay yang diperlihatkan para juniornya sekarang ini. 

REKT bahkan mengakui jika EVOS Legends berada diambang yang sangat parah. Dia pun merasa tidak enak hari saat memandu jalannya pertandingan lewat YouTube-nya. 

Baca Juga: BTR vs ONIC MPL ID S10, Cara Manajer Tim Bigetron Alpha Dekat dengan Para Roster

"Semuanya kurang, pengalaman gamenya, knowledge para pemainnya. Nggak terima banget gue. Play-nya gitu banget. Makro kelas bawah, tapi kebingungan," katanya.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Trending

Berita Pilgub