Daftar 10 Nama yang Kena Doxing Usai Kritik Kominfo, dari Komedian Tretan Muslim hingga YouTuber Eno Bening

- 2 Agustus 2022, 10:18 WIB
Tretan Muslim sampai Eno Bening masuk daftar 10 nama korban kena doxing usai kritik Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).
Tretan Muslim sampai Eno Bening masuk daftar 10 nama korban kena doxing usai kritik Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). /Twitter Teguh Aprianto

PEMBRITABOGOR - Tretan Muslim hingga Eno Bening masuk daftar 10 nama korban kena doxing usai kritik Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Sejak Sabtu 30 Juli 2022, tagar protes #BlokirKominfo digaungkan di seluruh media sosial. Warganet hingga publik figur protes akan diblokirnya beberapa situs. 

Situs tersebut dari layanan gaming hingga keuangan digital seperti Steam, Epic Games, DOTA, CS:GO, Battlenet, Yahoo, PayPal, dan masih banyak lainnya.

Baca Juga: Nama FF Spasi Kosong Pendek 999, Cara Membuat Nickname Free Fire Kosong Tak Terlihat Tanpa Aplikasi

Warganet lantas membuat diskusi #BlokirKominfo Sesi 2 yang diinisiasi Cybersecurity Consultant, Teguh Aprianto di Space Twitter pada hari Sabtu, 30 Juli 2022.

Tretan Muslim jadi salah satu nama yang ikut diskusi tersebut. Namun, saat berlangsungnya diskusi, teror dan peretasan akun WhatsApp Tretan mulai terjadi. 

Tak hanya Tretan Muslim, seorang waraga beralamat di Depok, Jawa Barat, bernama Hafiz Habis juga mengalami hal serupa.

Baca Juga: 1000+ Nama Stumble Guys Keren Lucu, Aesthetic, Berwarna, dan Unik yang Belum Digunakan

"Sesi kedua yang dilangsung kemarin malam didengarkan lebih dari 27 ribu pendengar ketika Space sedang berlangsung dan versi rekaman didengarkan lebih dari 115 ribu,"

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x